KORANPAGARALAM.POS- Menyaksikan film horor memberikan ketegangan dan keseruan tersendiri bagi para penggemarnya.
Namun, menonton film horor dikabarkan dapat berdampak buruk pada kesehatan mental.
Apakah benar demikian? Orang yang sering menonton film horor biasanya menjadi lebih waspada dan mampu mengantisipasi banyak hal.
Selain itu, bagi mereka yang menderita gangguan kecemasan atau OCD, menonton film horor dapat membantu mengendalikan ketakutan dan meningkatkan rasa percaya diri.
BACA JUGA:Inilah 5 Manfaat Jambu Biji Untuk Kesehatan Tubuh
Meskipun memiliki manfaat, kamu tetap perlu berhati-hati.
Film horor juga bisa berdampak negatif pada perilaku, pola pikir, dan kestabilan emosi penontonnya.
Pengaruh Yang Buruk Film Horor bagi Kesehatan Mental Anda
Menonton film horor bisa memberikan manfaat bagi penderita gangguan kecemasan, seperti membantu mengendalikan ketakutan dan meningkatkan rasa percaya diri.
BACA JUGA:Inilah 5 Manfaat Buah Nangka Yang Perlu Diketahui, Kesehatan Yang Lebih Baik Dengan Konsumsi Rutin
Namun, film horor juga dapat menimbulkan perasaan dan pikiran negatif, yang malah bisa membuat seseorang menjadi lebih cemas dan mudah stres atau panik.
Bagi orang yang sensitif, menonton film horor bisa mengganggu ketenangan mereka.
Mereka mungkin akan mengingat kembali adegan-adegan yang menakutkan atau mengalami pikiran intrusif, bahkan mimpi buruk.
Selain itu, menyaksikan film horor dapat meningkatkan hormon adrenalin dalam tubuh, yang bisa menyebabkan kesulitan tidur atau tidur yang tidak nyenyak, terutama jika disertai mimpi buruk.
BACA JUGA:Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat
Penelitian menunjukkan bahwa kurang tidur cenderung meningkatkan emosi negatif, seperti kecemasan dan kesedihan.
Sebuah studi juga menemukan bahwa 90% orang dengan kualitas tidur yang buruk lebih rentan mengalami depresi.
Lebih buruk lagi, penelitian menunjukkan bahwa tingkat kematian akibat bunuh diri lebih tinggi pada orang dewasa yang kurang tidur.
Tips Menonton Film Horor yang Sehat
BACA JUGA:8 Manfaat Zumba Untuk Kesehatan Fisik Dan Mental Yang Wajib Anda Ketahui
Meskipun film horor bisa berdampak buruk pada kesehatan mental, bukan berarti kamu tidak boleh menontonnya sama sekali.