Jika dikonsumsi dengan bijak, gula batu sebenarnya bisa memberikan manfaat bagi tubuh.
Akan tetapi, kalau kamu mengonsumsinya secara berlebihan, pemanis ini bisa saja menimbulkan dampak buruk pada kesehatan.
Ada banyak sekali bentuk dan jenis gula yang beredar di pasaran, salah satunya yakni gula batu.
Jenis gula ini digadang-gadang lebih menyehatkan daripada gula pasir yang biasa dikonsumsi, sebab rasanya cenderung tidak terlalu manis.
BACA JUGA:Apa Itu Daun Kenikir? Mengenal Lebih Jauh 5 Manfaat Luar Biasa dari Daun Kenikir Untuk Kesehatan!
Gula batu sering dipakai sebagai pengganti gula pasir untuk membuat minuman terasa manis.
Sama seperti namanya, gula batu ini memiliki bentuk yang padat dan lebih keras seperti batu.
Jika dibandingkan dengan gula pasir, gula batu memiliki rasa yang kurang manis.
Namun, beberapa orang percaya jika gula batu lebih sehat dibandingkan dengan gula pasir.
BACA JUGA:Tak Hanya Aroma Ajaib! Ini 5 Manfaat Kemangi Menyelami Kenikmatan dan Kelezatan Rempah Segar Ini
Namun, jika berbicara soal manfaat, gula batu ini juga mengandung banyak manfaat kesehatan lho.
Gula batu sangat umum dalam masakan Asia dan digunakan untuk mempermanis teh, makanan penutup.
Bahkan menjadi tambahan dalam hidangan gurih.
Tapi gula batu kurang manis dibandingkan gula pasir, dengan volume yang sebanding.
Sehingga menjadikannya pemanis yang ideal dan ringan untuk banyak minuman dan hidangan.