Berikut ini adalah beberapa teknik memegang lembing:
a. Gaya Amerika (American Grip) Memegang lembing dengan gaya Amerika adalah teknik yang paling umum dilakukan.
Caranya adalah dengan memegang bagian tali pada lembing. Ibu jari dan telunjuk berdekatan.
BACA JUGA:Gantikan Marquez di Honda
b. Gaya Finlandia (Finnish Grip) Teknik ini memiliki gaya yang lumayan mirip dengan poin sebelumnya.
Anda perlu menggenggam simpul tali pada lembing. Lalu, ibu jari diposisikan seperti gaya amerika, namun telunjuk diarahkan ke belakang.
Dilansir dari situs Gramedia.com, gaya Finlandia biasa dilakukan oleh sejumlah atlet profesional saja.
Hal tersebut lantaran tekniknya yang lumayan susah.
BACA JUGA:Persikabo 1972 Kembali Cicipi Kemenangan
c. Gaya Penjepit (V Grip) Teknik memegang lembing ini juga biasa disebut tang style atau gaya tang.
Tangan dengan rileks menggenggam bagian simpul tali pada lembing.
Sedangkan jari telunjuk dan jari tengah menjepit lembing.
2. Teknik Membawa Lembing Setelah memahami dan terbiasa memegang lembing, berikutnya adalah bagaimana Anda harus membawa lembing.
a. Pegang lembing dengan benar. Posisikan lembing tepat di atas bahu dengan posisi siku di arahkan ke depan.
Arahkan ujung lembing ke depan, yakni ke arah lemparan dengan tingkat kemiringan 40 derajat.
BACA JUGA: Manfaat Treadmill sebagai Alternatif Olahraga