PAGARALAMPOS.CO- Buah menteng atau Baccaurea racemosa merupakan buah yang banyak ditemukan di daerah Sumatra dan Jawa.
Buah ini berukuran kecil dan hampir serupa dengan duku.
Kulit buahnya berwarna cokelat kekuningan, dengan tekstur yang cukup tebal dan keras, sedangkan daging buahnya berwarna putih atau merah dan rasanya manis sedikit asam.
Pernah dengar buah menteng? Buah yang satu ini bentuknya mirip sekali dengan duku.
BACA JUGA:Keajaiban Jamur Shimeji, Ini Dia 5 Manfaat Jamur Shimeji Untuk Menurunkan Berat Badan Secara Alami
Namun, keduanya punya rasa yang sangat berbeda.
Buah duku cenderung punya rasa yang manis, sedangkan menteng terasa masam.
Perbedaan lain yang cukup mencolok adalah bagian kulitnya.
Buah dengan nama ilmiah Baccaurea racemosa ini memiliki kulit yang lebih tebal dan keras.
BACA JUGA:Ternyata Ini Dia, 5 Kelezatan Buah Naga Dengan Manfaat Kesehatan Tinggi
Bahkan kulitnya lebih tebal daripada dagingnya.
Warna daging buahnya juga sedikit kemerahan, berbeda dengan duku yang berwarna bening.
Karena punya cita rasa yang masam, buah menteng kerap diolah lagi menjadi manisan atau fermentasi.
Buah menteng memang kurang populer dan sulit ditemui.
BACA JUGA:Cek Faktanya, Ini Dia 5 Manfaat Pisang Kepok Sumber Energi Alami Untuk Aktivitas Sehari-hari