Batasan Ngemil Kacang Dalam 1 Hari

Ngemil sehat pkai kacang tapi tetap ada batasnya--Net

KORANPAGARALAMPOS.COM - Kacang sering dianggap sebagai pilihan camilan yang menyehatkan. Namun, kamu tidak boleh sembarangan mengonsumsinya dalam jumlah besar.

Ada batasan dalam mengonsumsi kacang setiap harinya yang perlu kamu perhatikan.

Siapa yang tidak suka kacang?

Camilan ini memang sangat lezat dinikmati sambil bercengkerama, menonton televisi, atau saat bermain dengan gadget seperti ponsel atau komputer.

BACA JUGA:Resep Puding Zebra Roti Tawar Ekonomis, Mudah Cocok untuk Camilan Keluarga

Namun, di balik kenikmatannya, terdapat batasan yang perlu diketahui mengenai konsumsi kacang dalam sehari.

Kacang memang termasuk dalam kategori camilan yang sehat.

Banyak produk kacang yang diolah dengan metode yang sehat, seperti memanggang atau merebus.

Oleh karena itu, camilan ini baik untuk kesehatanmu.

BACA JUGA:Puding Sutera Buah Segar, Ide Camilan Sehat dan Praktis di Musim Panas

Namun, tahukah kamu bahwa konsumsi kacang sebaiknya dibatasi hingga 30 gram per hari?

Jumlah itu kira-kira setara dengan 3 sendok makan penuh, Millens.

Mengapa jumlahnya terbatas? Ini dikarenakan kalori yang terdapat dalam kacang cukup tinggi.

Dalam 30 gram kacang, kamu bisa mendapatkan antara 160 hingga 200 kalori.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan