Untuk menetralkan asam lambung berlebih, kamu bisa makan buah yang banyak mengandung air, misalnya semangka, buah naga, atau melon, sebagai takjil.
2. Makan sedikit-sedikit sejak berbuka hingga sahur
Daripada langsung makan banyak saat berbuka maupun sahur, kamu sebaiknya makan dalam porsi yang sedikit tapi sering.
BACA JUGA:Matamu Merah? Lakukan 5 Tips Mengatasi Iritasi Mata Dengan Mudah!
BACA JUGA:Jangan Khawatir! Ini 5 Tips Praktis Untuk Menangani Tensi Rendah
Soalnya, langsung makan dalam porsi besar saat berbuka bisa membuat lambung penuh dan berisiko membuat asam lambung naik saat puasa keesokan harinya.
Kalau kamu makan sedikit-sedikit tapi sering, lambung jadi bisa mencerna makanan lebih cepat dan produksi asam lambung
bisa jadi lebih terkontrol, sehingga asam lambung tidak naik saat berpuasa.
3. Hindari makanan dan minuman tertentu
BACA JUGA:Apa Itu Tremor? Simak 5 Tips Ampuh Mengatasi Tremor dan Menjaga Keseimbangan Tubuh
BACA JUGA:Sakit Gigi Saat Puasa? Ini 5 Tips Terbaik Mengurangi Ketidaknyamanan
Makanan pemicu asam lambung naik bisa saja berbeda bagi setiap orang.
Namun, secara umum, ada beberapa makanan yang umumnya sering memicu produksi asam lambung.
Makanan ini adalah makanan yang pedas, asam, dan berlemak, misalnya gorengan, seblak, mi pedas, atau rendang.
Selain itu, kamu juga sebaiknya mengurangi konsumsi jus jeruk, minuman bersoda, dan kopi, kalau sering mengalami asam lambung naik saat puasa.
BACA JUGA:Banyak Belum Tahu Nih! 5 Tips Ampuh Mengendalikan Asam Urat Selama Berpuasa