BACA JUGA:Film Jailangkung: Kisah Anak Bongkar Misteri Kejadian Tragis sang Ayah
Manfaat buah sawo yang pertama adalah baik untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan mata.
Seperti bagian tubuh yang lain, mata juga perlu dijaga kesehatannya dengan cara dipenuhi kebutuhannya.
Sawo ini mengandung vitamin A yang sudah terkenal baik untuk kesehatan mata.
Jadi, mengonsumsi sawo secara teratur diduga bisa menjaga penglihatan dan menunda penyakit mata yang terkait usia, seperti degenerasi makula.
BACA JUGA:Singapuranya Indonesia, Inilah Fakta Menarik Kota Batam
2. Meredakan Gejala Batuk dan Pilek
Saat pergantian musim, kamu mungkin jadi lebih mudah terserang flu atau mengalami gejala batuk dan pilek.
Untungnya masalah ini bisa teratasi dengan konsumsi sawo karena manfaat buah sawo yang selanjutnya adalah meredakan gejala batuk dan pilek.
Ini, karena sawo memiliki kandungan anti inflamasi yang diyakini mampu meredakan penyumbatan pada saluran dada dan mengurangi produksi lendir.
BACA JUGA:Drama Korea Summer Strike: Pindah ke Desa untuk Menemukan Jati Diri
3. Menjaga Kesehatan Ginjal
Manfaat buah sawo untuk kesehatan ginjal datang dari sifat diuretik yang dimilikinya.
Mengonsumsi buah sawo dapat menjaga frekuensi buang air kecil dengan baik sehingga secara tidak langsung, buah ini membantu tubuh untuk membuang zat beracun, bahan kimia, dan garam berlebih.
Selain itu, buah ini juga dikenal mampu melarutkan batu ginjal.
BACA JUGA:Menguak Fakta Menarik Mengenai Monumen Nasional (Monas), Jakarta