Jelajahi Kuliner Turki, Yuk Cicipi 5 Hidangan Autentik yang Harus Masuk Wishlist Kamu!

Jelajahi Kuliner Turki, Yuk Cicipi 5 Hidangan Autentik yang Harus Masuk Wishlist Kamu!-Kolase by Pagaralampos.com-Pagaralam.pos

BACA JUGA:Inilah 4 Makanan Khas Magelang yang Sayang untuk Dilewatkan?

Rasa renyah dan manis dari baklava menjadikannya favorit di banyak negara.

Selain itu, ada juga lokum atau Turkish delight, permen kenyal beraroma bunga mawar, lemon, atau pistachio yang sering dijadikan oleh-oleh khas dari Turki.

Dengan keanekaragaman cita rasa dan pengaruh budaya yang begitu kaya, makanan khas Turki menjadi salah satu yang paling digemari di dunia.

Setiap hidangan tidak hanya menawarkan kenikmatan rasa, tetapi juga mencerminkan sejarah panjang dan tradisi kuliner yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.

BACA JUGA:Makanan Khas Bromo, Ada Iga Pasir Bromo?

Berikut ini dia 5 hidangan khas turki yang enak dan wajib kalian cicipi:

1. Manti  

Jika kamu menyukai siomay, maka Manti dari Turki bisa menjadi hidangan yang menarik untuk dicoba. Makanan ini memiliki bentuk yang menyerupai siomay, terbuat dari adonan tepung tipis yang diisi dengan daging berbumbu khas.

Namun, perbedaannya terletak pada ukurannya yang lebih kecil serta cara penyajiannya. Manti khas Turki biasanya disajikan dengan siraman saus yogurt, bawang putih, dan saus tomat berbumbu, menciptakan perpaduan rasa yang kaya dan menggugah selera.  

BACA JUGA:Kuliner Khas Bekasi yang Bisa Jadi Pilihan Makanan yang Lezat?

2. Dondurma  

Pernah melihat es krim yang sering dimainkan oleh penjualnya sebelum diberikan ke pembeli? Es krim unik itu adalah Dondurma, es krim khas Turki yang memiliki tekstur lebih kenyal dan tidak mudah meleleh.

Tidak seperti es krim biasa, Dondurma dibuat dengan tambahan salep, sejenis tepung dari akar anggrek, yang memberikan tekstur elastis dan rasa yang khas.

Biasanya, Dondurma disajikan sebagai pendamping makanan manis lainnya seperti Baklava atau dinikmati langsung dalam cone.  

Tag
Share