dari kandungan polifenol di dalamnya yang bersifat antioksidan dan L-argine yang punya efek menurunkan tekanan darah serta menjaga kesehatan pembuluh darah.
2. Menjaga kesehatan sistem imun
Kacang tanah merupakan sumber protein nabati.
BACA JUGA:Hilangkan Stres Dengan Mendengarkan Musik! Ini 5 Manfaat dan Kesenangan Yang Tak Terbantahkan
Protein merupakan nutrisi makro yang berperan penting dalam produksi sel-sel dalam sistem kekebalan tubuh.
Tidak hanya dari protein, manfaat kacang tanah dalam menjaga kesehatan sistem imun juga berasal dari kandungan antioksidan dan serat di dalamnya, yang berperan dalam mengurangi peradangan.
Serat merupakan makanan untuk bakteri baik.
Nah, jumlah bakteri baik yang seimbang ternyata juga berperan dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
BACA JUGA:Tahukah Kamu? Ini Dia 4 Rahasia Tidur Nyenyak Manfaat Mandi Malam Untuk Kesehatan dan Relaksasi!
Dengan begitu, jika muncul reaksi peradangan, tubuh bisa lebih siap untuk meredakannya.
3. Mencegah katarak
Kacang tanah dapat membantu memelihara kesehatan mata, terutama pada orang lanjut usia.
Kandungan antioksidan dan vitamin E dalam kacang tanah dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit katarak dan kelainan pada mata, seperti degenerasi makula.
BACA JUGA:Wajib Kalian Coba! Inilah 5 Manfaat Kesehatan Luar Biasa dari Anggur Hijau Yang Menyegarkan
Meski memberikan beragam manfaat, Anda disarankan tetap berhati-hati dalam mengonsumsi kacang tanah.
Hal ini karena kacang tanah termasuk jenis makanan yang sering memicu alergi pada sebagian orang.