Hidrasi Optimal, 5 Rahasia Kesehatan Dari Minum Air Hangat Yuk Cek Faktanya!

Rabu 20 Dec 2023 - 05:07 WIB
Reporter : POY
Editor : POY

Manfaat minum air hangat di pagi hari tidak hanya untuk menghilangkan rasa haus, tetapi juga meredakan berbagai keluhan seperti hidung tersumbat dan batuk berdahak.

Bahkan, mengonsumsi air hangat juga bisa meningkatkan fungsi otak dan baik untuk kesehatan mental.

Berikut inilah 5 manfaat minum air hangat di pagi hari yang sehat untuk tubuh anda, yuk simak:

1. Meredakan hidung tersumbat

BACA JUGA:Yuk Cari Tahu, Menggali 5 Manfaat Susu Kefir Minuman Fermentasi Untuk Kesehatan Optimal

Salah satu manfaat minum air hangat di pagi hari adalah meredakan hidung tersumbat, terutama bagi orang yang sedang flu atau pilek.

Air hangat menghasilkan uap yang dapat dihirup.

Uap tersebut mampu mencairkan lendir dalam hidung dan melegakan pernapasan.

Selain itu, uap dari air hangat juga dapat merilekskan otot dalam rongga sinus, yaitu ruang kosong berisi udara di wajah.

BACA JUGA:Sumber Serat Alami, Ini Dia 5 Manfaat Delima Untuk Kesehatan Tubuh

Dengan begitu, lendir yang terperangkap di dalamnya lebih mudah keluar dan rasa penuh di wajah, khususnya bagian bawah mata, bisa mereda.

2. Meredakan batuk berdahak

Batuk merupakan respons alami tubuh untuk mengeluarkan kuman atau benda asing dari saluran pernapasan.

Agar lebih mudah mengeluarkannya, saluran pernapasan akan mengeluarkan lendir sehingga terjadilah batuk berdahak.

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ini nih 5 Manfaat Cascara Untuk Kesehatan Yang Menakjubkan

Nah, minum air hangat bisa menjadi salah satu cara alami untuk meredakan batuk berdahak karena mampu mengencerkan dahak sehingga lebih mudah dikeluarkan.

Kategori :