Bunda, Inilah Hal-Hal Yang Dipelajari Bayi Sejak Dalam Kandungan

Minggu 09 Jun 2024 - 08:31 WIB
Reporter : Sindy
Editor : Almi

Bahasa pertama yang dipelajari adalah bahasa yang digunakan oleh ibu.

Bayi mempelajari ini bukan hanya saat ibu mengajaknya bicara, tetapi juga dari suara orang-orang yang berbicara dengan ibu.

BACA JUGA:Manfaat Petai Untuk Kesehatan Yang Wajib Anda Ketahui

Meski belum mengerti apa arti setiap kata, bayi dapat membedakan makna pembicaraan melalui irama dan nada bicara.

3. Cahaya

Penelitian menunjukkan bahwa bayi mulai mengenali cahaya di sekitarnya pada trimester ketiga, terutama pada bulan ke-7 kehamilan.

Beberapa dokter menyatakan bahwa jika perut ibu disinari cahaya senter yang kuat, maka bayi akan bergerak sebagai respons terhadap cahaya tersebut.

BACA JUGA:6 Manfaat Kesehatan Durian Yang Tidak Boleh Dilewatkan

Penelitian melalui USG juga menunjukkan bahwa mata bayi akan semakin sering membuka dan menutup menjelang persalinan, seperti sedang berlatih untuk berkedip dan melihat dunia luar.

4. Rasa

Apa yang dimakan ibu, rasanya akan terbawa ke air ketuban.

Ada bukti ilmiah yang menyebutkan bahwa bayi mulai dapat merasakan rasa asam, manis, dan pahit sejak usia kehamilan 14 minggu.

BACA JUGA:Ketahui 3 Pilihan Posisi Tidur Yang Mendukung Kesehatan

Menariknya, rasa yang sering dicicipi bayi dalam kandungan akan mempengaruhi selera makannya setelah lahir.

Inilah sebabnya ibu hamil dianjurkan mengonsumsi makanan dengan rasa bervariasi untuk mempertajam indera perasa bayi.

Kegiatan yang Membantu Bayi Belajar sejak dalam Kandungan

Komunikasi dan musik yang bisa didengarkan bayi dalam kandungan dianggap bermanfaat untuk meningkatkan kecerdasan dan tumbuh kembangnya.

BACA JUGA:Tekan Angka Stunting, Tingkatkan Kualitas Kesehatan

Meski demikian, penelitian akan lebih lanjut masih diperlukan.

Namun, memperdengarkan musik atau mengajak bicara bayi dalam kandungan dapat membantu bayi mengenal ibunya lebih baik.

Ini juga dapat membuat ibu merasa lebih rileks dan siap menghadapi persalinan.

Selain itu, beberapa kegiatan seperti membacakan cerita dan melakukan yoga selama hamil dianggap dapat membantu bayi belajar selama dalam kandungan.

Apapun kegiatan yang dipilih, lakukan dengan hati-hati, terutama jika melibatkan aktivitas fisik.

Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk memastikan keamanan kegiatan tersebut.

Kategori :