Bunda, Inilah Hal-Hal Yang Dipelajari Bayi Sejak Dalam Kandungan

Minggu 09 Jun 2024 - 08:31 WIB
Reporter : Sindy
Editor : Almi

KORANPAGARALAM.POS- Selama kehamilan, rahim ibu menjadi semacam taman bermain bagi si kecil.

Beragam aktivitas bayi dalam kandungan dapat dirasakan oleh ibu, seperti menggeliat, bergerak, dan menendang.

Aktivitas-aktivitas ini bisa menunjukkan bahwa bayi sedang memproses apa yang didengarnya dan dirasakannya.

Berkat pancainderanya, bayi dapat melakukan aktivitas tersebut.

BACA JUGA:Bikin SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan

Hal ini menunjukkan bahwa otak bayi berkembang dengan baik.

Meskipun rahim sangat tertutup, bayi tetap bisa mendengar suara dari luar, melihat cahaya, dan merasakan perbedaan rasa dari makanan yang dikonsumsi oleh ibunya.

Hal-Hal yang Dipelajari Bayi di Dalam Kandungan

Penelitian menunjukkan bahwa bayi sudah mulai menggunakan pancaindera mereka sejak trimester kedua.

BACA JUGA:Peringatan Serius, Gangguan Perilaku Pada Anak Tidak Boleh Diabaikan Menurut Ahli Kesehatan

Berbagai hal ini dipelajari sebagai persiapan untuk kehidupan setelah dilahirkan.

Berikut adalah beberapa hal yang bayi pelajari di dalam kandungan:

1. Suara

Rahim bukanlah tempat yang sepenuhnya kedap suara.

BACA JUGA:Peringatan Serius, Gangguan Perilaku Pada Anak Tidak Boleh Diabaikan Menurut Ahli Kesehatan

Dari dalam, bayi dapat mendengar berbagai suara, mulai dari suara organ tubuh ibu hingga suara di sekitar ibu, seperti musik atau percakapan.

Suara-suara ini bisa terdengar sebagai gumaman yang redup.

Di antara semua suara yang dikenal bayi, suara ibulah yang paling diingat.

Setelah lahir, bayi dapat membedakan suara ibunya dari suara orang lain.

BACA JUGA:Apa Itu Anemia? Catat Inilah 5 Tips Perawatan Diri Untuk Mengatasi Anemia dan Meningkatkan Kesehatan

2. Bahasa dan Intonasi

Selain mendengar suara, bayi juga mulai mempelajari bahasa dan intonasi dalam percakapan sejak dalam kandungan.

Kategori :