KORANPAGARALAMPOS.CO- Apakah bayi Anda susah makan jangan khawatir, ada berbagai cara untuk mengatasi masalah ini sehingga asupan nutrisinya tetap terjaga dan ia terhindar dari berbagai penyakit.
Bayi yang susah makan bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti rasa kenyang, alergi makanan, kelelahan, atau ketidaksukaan terhadap makanan yang diberikan.
Selain itu, beberapa kondisi medis seperti prematuritas, diare, sakit kuning, dan infeksi telinga juga bisa menjadi penyebab bayi susah makan.
Meskipun umum terjadi, masalah susah makan bisa berdampak serius jika tidak ditangani dengan baik, terutama dalam jangka waktu yang lama.
BACA JUGA:Yuk Cobain! Lakukan 7 Tips Menyegarkan Ketiak yang Efektif dan Mudah Dilakukan
Menghadapi bayi yang susah makan memang bisa melelahkan, tetapi penting untuk tetap tenang. Dalam beberapa kasus, bayi dapat tumbuh sehat meskipun susah makan.
Namun, jika berat badannya tidak bertambah, ini bisa menjadi tanda kekurangan nutrisi, hambatan pertumbuhan, atau gangguan psikologis yang perlu segera ditangani.
Masalah anak susah makan sering menjadi tantangan bagi orangtua, terutama di masa pertumbuhan di mana asupan gizi dari makanan sangat penting untuk perkembangan mereka.
Menolak makan sebenarnya adalah fase normal yang akan dilalui oleh setiap anak dan orangtua, terutama pada usia 6—9 tahun.
BACA JUGA:Tak Perlu Takut! Berikut 5 Tips Efektif Untuk Meredakan Gejala Alergi Dingin di Rumah
Alasan utama anak tidak mau makan biasanya karena “ketakutan” terhadap makanan, yang bisa disebabkan oleh aroma, bentuk, tampilan, tekstur, atau rasa makanan yang baru baginya.
Kondisi ini biasanya dialami oleh anak yang baru mengenal makanan baru atau pernah mencobanya namun tidak menyukainya.
Wajar jika orangtua merasa khawatir ketika anak terus-menerus menolak makan, terutama jika berat badan anak tidak menunjukkan perubahan. Padahal, asupan gizi dari makanan sangat penting untuk mendukung tumbuh kembangnya.
Berikut inilah 5 cara mengatasi anak susah makan yuk simak cara ini bunda:
BACA JUGA:Bumil Jangan Cemas! Berikut Inilah 5 Tips Aman Untuk Mengatasi Alergi Selama Kehamilan