Biasanya bubur manado ini bisa juga disantap dengan ikan asin atau ayam goreng sesuai selera.
Bubur manado ini juga disantap dengan sambal roa agar lebih nikmat. Anda dapat berkunjung ke Rumah Kopi Tikala untuk mencicipi bubur manado asli.
2. Mie Cakalang
Selanjutnya makanan khas yang lain yaitu ada juga mie cakalang juga sangat terkenal di kalangan wisatawan. Seperti namanya makanan khas satu ini adalah mie yang disajikan dengan kuah ikan cakalang.
BACA JUGA:Lezatnya Kuliner Jawa Tengah, 7 Hidangan yang Menggetarkan Lidah
Satu porsi mie cakalang ini terbuat dari mie kuning, ikan cakalang, kubis, daun bawang, bawang putih, caisim, bawang merah, dan cabai.
Mie cakalang ini juga lebih enak dan nikmat jika disantap dengan sambal roa atau sambal ijo.
3. Klapertart
Klapertart merupakan dessert khas Manado yang mendapat pengaruh dari Belanda. Hidangan klapertart ini terbuat dari campuran kelapa muda, tepung terigu, telur, mentega, dan susu, kemudian dipanggang hingga matang.
BACA JUGA:Menggoda Lidah di Jawa Timur, 5 Kuliner Khas yang Harus Dicoba
Klapertart ini juga memiliki tekstur yang lembut dan rasa manis yang pas, dengan aroma kelapa yang kuat.
Ada dua jenis klapertart yang bisa Anda nikmati dan disantap yaitu klapertart panggang dan klapertart tanpa panggang (didinginkan).
Dessert ini biasanya sering disajikan dalam acara-acara spesial dan menjadi favorit banyak orang.
4. Ayam Tuturuga
BACA JUGA: Jelajahi Sensasi Kuliner, 7 Makanan Khas Jawa Timur yang Menyajikan Kelezatan Tak Terlupakan
Anda juga dapat mencicipi ayam tuturuga. Makanan khas satu Ini merupakan olahan ayam yang dihidangkan dengan kuah santan.