Pelatih timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri, Mengungkapkan Tujuan dari Laga Uji Coba

Pelatih timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri, Mengungkapkan Tujuan dari Laga Uji Coba-foto : net-Net

BACA JUGA: Tiga Pemain Timnas Indonesia, Bisa Buat Bahaya Menghadapi Iran Pertandingan uji Coba di Qatar

“Ya sesuai dengan roadmap dan weekly program kita, setiap Sabtu pagi kita akan melakukan uji coba dengan tim-tim liga satu yang ada di sekitar Jakarta gitu,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Stadion Madya, Senayan, Sabtu (13/1/2024).

“Kenapa? Karena juga? Saya pikir tim Liga 1 juga lagi persiapan butuh uji coba dan termasuk hari ini Bhayangkara FC setuju kita apa saling bantu dalam rangka persiapan tim mereka,” ucapnya.

“Dan untuk kami mencari pemain-pemain yang benar-benar berkualitas.”

BACA JUGA: Timnas Indonesia Langsung Jalani Latihan setelah Tiba di Qatar

Lebih lanjut, Indra Sjafri mengungkapkan bahwa uji coba yang dilakoni Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan tentu memiliki tujuan.

Menurutnya, uji coba ini dilakukan karena Indra ingin melihat kondisi para pemain.

Apalagi dalam TC tahap kedua ini, Indra Sjafri memanggil sebanyak 14 pemain.

Untuk itu, ia akan melihat kualitas dan kondisi para pemain apakah mereka dalam kondisi bagus.

BACA JUGA:Tim Dengan Usia Termuda di Piala Asia

Pasalanya, setelah menjalani uji coba ini tim pelatih juga akan memilih pemain yang dipertahankan dan dikembalikan ke klub.

Hal ini karena dalam TC ini, Indra menyiapkan sistem promosi dan degradasi, sehingga ia melihat pemain dengan baik.

Sumber:bolasport.com

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan