Sostel Murah Meriah, Jajanan yang Diburu saat Ramadhan

Jajanan yang Diburu saat Ramadhan --pagaralampos

KORANPAGARALAMPOS.CO -  Pasar Ramadan Terminal Nendagung di Kota Pagaralam semakin ramai dengan beragam sajian takjil yang menggugah selera. Salah satu yang menarik perhatian adalah Sostel atau Sosis Telur, yang dijajakan oleh seorang pedagang bernama Bagus. Sostel menjadi salah satu pilihan favorit warga untuk berbuka puasa bersama keluarga, teman, atau saudara.

Bagus, pedagang Sostel, mengungkapkan bahwa dirinya menjual makanan ini setiap hari, baik di bulan Ramadan maupun hari biasa. "Kalau bukan bulan Ramadan, saya jualan keliling ke sekolah-sekolah.

BACA JUGA:Bangun Kebersamaan Pemerintah dan Masyarakat

Tapi selama Ramadan ini, saya berjualan di Terminal Nendagung," ujarnya. Sostel yang dijual tersedia dalam dua pilihan, yakni satuan seharga Rp2 ribu dan satu cup berisi lima Sostel seharga Rp10 ribu.

Salah satu pelanggan, Afrizal, mengaku puas dengan cita rasa Sostel yang dijual oleh Bagus. "Sostel mini ini yang pertama di Kota Pagaralam, rasanya gurih dan enak.

BACA JUGA:Langkah Positif Perkuat Keimanan dan Ketaqwaan

Cocok buat berbuka puasa bersama keluarga, apalagi harganya juga terjangkau," katanya. Popularitas Sostel ini semakin meningkat seiring banyaknya warga yang berburu makanan lezat untuk berbuka.

Keberadaan pedagang seperti Bagus di Pasar Ramadan Terminal Nendagung menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang mencari jajanan berkualitas dengan harga terjangkau. Dengan animo masyarakat yang tinggi, Sostel semakin diminati sebagai salah satu pilihan menu berbuka puasa di Pagaralam.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan