Perkuat Komitmen Bawa Pagaralam Lebih Maju

Perkuat Komitmen Bawa Pagaralam Lebih Maju--pagaralampos
KORANPAGARALAMPOS.CO - Walikota Pagaralam, Ludi Oliansyah mengenang kebersamaan dengan warga Tebat Benawa saat menghadiri Safari Ramadhan di Masjid Nurul Yaqin, Kelurahan Penjalang, Kecamatan Dempo Selatan, Kamis malam (13/3).
Dalam suasana penuh kehangatan, Kak Ludi mengingat kembali perjuangan membangun jalan di Dusun Tebat Benawa tujuh tahun lalu.
“Aku teingat tujuh tahun yang lalu, tepate tahun 2017, kami ngai warga Tebat Benawa bergotong-royong, ade nak nyumbang dana, tenage serta ku dukung ngai alat berat gratis nak bangun jalan di dusun ini. Alhamdulillah, jalannye bermanfaat sampai saat ini,” ujar Kak Ludi penuh nostalgia.
BACA JUGA:Bangun Kebersamaan Pemerintah dan Masyarakat
Kegiatan Safari Ramadhan ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kota Pagar Alam, Hera Ludi, serta unsur Forkopimda dan jajaran Pemerintah Kota Pagar Alam.
Dalam kesempatan tersebut, Kak Ludi juga menyampaikan rasa terimakasih kepada masyarakat, yang telah menyambut rombongan dengan keramahan dan kehangatan.
Tak hanya mengenang masa lalu, Kak Ludi juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga kebersamaan dan persatuan, terutama pasca-Pilkada. “Palah kite batak Kota Pagar Alam ini lebih maju agi dengan kebersamaan semangat gotong royong," tegasnya.
BACA JUGA:4 Rekomendasi Minyak Rem Motor Terbaik di Tahun 2025
Ia juga menegaskan kesiapan dirinya bersama Wakil Walikota Pagaralam Hj. Bertha untuk menerima usulan, saran, dan kritik demi kemajuan Kota Pagar Alam.
“Mudah-mudahan dengan niat tulus, insya Allah kami siap menerima usul, sumbang saran, dan kritik. Demi kemajuan Kota Pagar Alam yang kita cintai ini,” pungkasnya.
Safari Ramadhan ini menjadi momentum mempererat silaturahmi serta memperkuat komitmen bersama dalam membangun Kota Pagar Alam yang lebih baik.