Benarkah Ngegas Pelan Bikin Mobil Jadi Irit BBM? Simak Penjelasan Lengkapnya Disini!

Benarkah Ngegas Pelan Bikin Mobil Jadi Irit BBM? Simak Penjelasan Lengkapnya Disini!--foto: kolase pagaralampos.co

KORANPAGARALAMPOS.CO - Efisiensi bahan bakar menjadi perhatian banyak pengemudi yang ingin menghemat biaya operasional kendaraan.

Salah satu teknik yang sering disarankan adalah menginjak pedal gas dengan pelan, dengan anggapan bahwa cara ini akan mengurangi konsumsi bahan bakar.

Namun, apakah benar teknik ini sepenuhnya efektif? Mari kita kupas lebih dalam.

Hubungan Antara Gas Pelan dan Konsumsi BBM

BACA JUGA:Mobil Listrik Tidak Boleh Drag Race, Ini Dia Alasannya!

Nova, seorang mekanik di bengkel mobil Aha Motor Yogyakarta, menjelaskan bahwa menginjak pedal gas dengan pelan memang dapat mengurangi jumlah bahan bakar yang terpakai dalam proses pembakaran.

Namun, ia menekankan bahwa ini tidak serta merta berarti lebih irit.

“Konsumsi BBM itu tidak hanya soal berapa banyak bahan bakar yang terpakai, tetapi juga seberapa jauh jarak yang bisa ditempuh dengan BBM tersebut,” kata Nova.

Ia memberikan contoh bahwa meskipun gas diinjak dengan pelan, jika pengemudi terus menggunakan gigi rendah, roda kendaraan tidak akan menghasilkan putaran optimal.

BACA JUGA:Suzuki APV 2024, Mobil Keluarga Legendaris yang Mengalami Transformasi Total, Ini Penampakannya!

Akibatnya, jarak tempuh per liter BBM tetap pendek meskipun bahan bakar yang disemprotkan lebih sedikit.

Faktor Penentu Efisiensi BBM

Nova menegaskan bahwa konsumsi BBM tidak hanya dipengaruhi oleh cara menginjak pedal gas.

Ada berbagai faktor lain yang juga berperan, seperti:

Tag
Share