Geely Lampaui BYD dalam Pengembangan Teknologi PHEV!Simak Penjelasan Lengkapnya Disini!

Geely Lampaui BYD dalam Pengembangan Teknologi PHEV!Simak Penjelasan Lengkapnya Disini!--foto: kolase pagaralampos.co

BACA JUGA:DST, Mobil Baru Mitsubishi Punya Spesifikasi Lebih Tinggi dari Pajero Sport, Cek Lengkapnya Disini!

Pertama, teknologi ini memberikan jarak tempuh gabungan antara listrik dan mesin bahan bakar hingga 2.390 kilometer, dengan efisiensi bahan bakar mencapai 37,45 km per liter.

Ini merupakan kabar baik bagi konsumen yang mencari kendaraan hemat bahan bakar namun tetap bertenaga.

Selain itu, teknologi EM-i NordThor 2.0 juga memungkinkan penggunaan bahan bakar metanol, menjadikannya lebih fleksibel dalam hal sumber energi.

Menariknya lagi, Geely mengklaim bahwa teknologinya ini dapat bekerja pada suhu ekstrem hingga -35°C, yang menunjukkan ketahanan mesin pada kondisi lingkungan yang keras.

BACA JUGA:Mungil Bak March, Nissan Siap Luncurkan Mobil Listrik Murah

Dalam aspek teknis, EM-i NordThor 2.0 dilengkapi dengan sistem "11 in 1 Electric Drive" yang menggunakan transmisi E-DHT.

Sistem ini mencakup berbagai komponen penting seperti motor listrik P1 & P3, sistem kontrol, modul SiC, unit kontrol kendaraan (VCU), unit kontrol transmisi (TCU), dan unit distribusi daya (PDU).

Semua komponen ini bekerja bersama-sama untuk menghasilkan efisiensi penggerak listrik secara keseluruhan sebesar 92,5%, yang unggul 0,5% dibandingkan dengan BYD.

Implementasi di Geely Galaxy Starship 7 SUV

BACA JUGA:Jangan Abaikan Pengisian Oli Transmisi pada Mobil Manual, Ini Akibatnya!

Geely telah mengaplikasikan teknologi EM-i NordThor 2.0 ini pada SUV terbarunya, Geely Galaxy Starship 7.

Mobil ini telah menjalani uji coba dengan kecepatan stabil 155 km/jam selama dua jam, yang membuktikan bahwa motor listriknya mampu bekerja maksimal tanpa penurunan performa.

Pengujian ini memberikan keyakinan bagi konsumen akan daya tahan dan efisiensi kendaraan.

Geely Galaxy Starship 7 sendiri akan resmi diperkenalkan di pasar China pada 4 November 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan