Posisi Wakapolri Kosong

Ilustrasi--Net

JAKARTA – Posisi Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) saat ini masih kosong setelah Komjen Agus Andrianto ditarik masuk Kabinet Merah Putih menjadi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Sejumlah nama pun mencuat untuk bisa menjadi orang nomor dua di Korps Bhayangkara mendampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso menyebut idealnya posisi Wakapolri harus diisi oleh seorang perwira tinggi yang berpangkat komjen atau jenderal bintang tiga.

Selain itu, posisi Wakapolri juga sangat politis dan tergantung dari kehendak Presiden Prabowo Subianto. Namun, kata Sugeng, apabila ada jenderal bintang dua yang hendak dijadikan Wakapolri, maka perwira itu harus naik pangkat dulu.

BACA JUGA:Gunawan ‘Sadbor’ Ditangkap Polisi

“Kalau presiden berkehendak ya dia dikasih dulu jabatan bintang tiga, jadi keputusan Wakapolri itu harus bintang tiga,” ujar Sugeng. (net) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan