Bisa Jadi Rebutan dan Incaran Asing! Harta Karun Langka Ada di Indonesia. Ini Ulasannya

Bisa Jadi Rebutan dan Incaran Asing! Harta Karun Langka Ada di Indonesia. Ini Ulasannya--Net

Mineral yang mengandung LTJ utama adalah bastnaesit, monasit, xenotim, zirkon, dan apatit.

Mineral tersebut merupakan mineral ikutan dari mineral utama seperti timah, emas, bauksit, dan laterit nikel.

BACA JUGA:Mengungkap Keunikan Wisata Alam Goa Tlorong di Karanganyar!

Adapun cadangan logam tanah jarang terbesar dunia terdapat di China.

Selain penyimpan logam tanah jarang terbesar di dunia, China juga merupakan produsen LTJ terbesar di dunia.

Selain China, LTJ juga dijumpai di Amerika Serikat, tepatnya Mountain Pass AS, lalu Olympic Dam di Australia Selatan di mana 1980-an ditemukan cebakan raksasa yang mengandung sejumlah besar unsur-unsur tanah jarang dan uranium. 

Selain itu, tersebar juga di Rusia, Asia Selatan, Afrika bagian selatan dan Amerika Latin.

BACA JUGA:Banjir Bintang Muda Korea! Berikut Sinopsis Drama Mimicus Hadirkan Romantisme Remaja

Komoditas ini memang belum diproduksi di Indonesia, namun Indonesia juga memiliki sumber “harta karun” terpendam ini.

Indonesia memang belum memiliki data utuh terkait total sumber daya logam tanah jarang ini karena masih minimnya penelitian terkait LTJ di Tanah Air. 

Namun berdasarkan buku “Potensi Logam Tanah Jarang di Indonesia” oleh Pusat Sumber Daya Mineral, Batu Bara dan Panas Bumi Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) pada 2019, sumber daya logam tanah jarang yang berhasil diteliti di beberapa wilayah tercatat mencapai 72.579 ton, berasal dari endapan plaser dan endapan lateritik.

BACA JUGA:Jangan Biarkan Badan Panas Dingin Membuat Anda Tidak Nyaman, Inilah 5 Strategi Untuk Mengatasinya

Endapan plaser ini banyak dijumpai pada lokasi kaya sumber daya timah seperti di Kepulauan Riau, Kepulauan Bangka Belitung, dan selatan Kalimantan Barat.

Sementara untuk endapan lateritik terdapat di beberapa wilayah seperti Parmonangan, Tapanuli, Sumatera Utara, Ketapang, Kalimantan Barat, Taan, Sulawesi Barat, dan Banggai, Sulawesi Tengah. *

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan