Ajak Masyarakat Jalankan PHBS

Rabu 28 Feb 2024 - 20:27 WIB
Reporter : rendi
Editor : rendi

PAGARALAMPOS,Pagaralam - Puskesmas Pengandonan, Kecamatan Pagaralam Utara, terus berupaya memberikan imbauan kepada masyarakat untuk lebih memperhatikan lagi soal kesehatan, seperti contohnya Demam Berdarah Dengue (DBD).

Saat ini, DBD ini telah mengintai masyarakat luas kota Pagaralam saat musim penghujan seperti sekarang ini.

Untuk mengatasi hal tersebut, Kepala Puskesmas Pengandonan, Ryanti Zulhita SST mengajak masyarakat untuk terapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dilingkungan masing-masing.

BACA JUGA:80 Hektar Sawah Terancam Kekeringan

"Tampungan air alami di barang bekas atau wadah yang bisa menampung air hujan di sekeliling tempat tinggal menjadi tempat berkembang biak jentik nyamuk DBD.

Jadi, PHBS menjadi salah satu antisipasi agar tubuh kita tetap sehat" ucapnya.

Perlu diketahui, DBD ini yaitu penyakit yang disebabkan oleh virus Dengue ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes Albocpictus. Penyakit ini biasanya menyerang saat musim penghujan.  

BACA JUGA:Bentuk Program Kelurahan Binaan Imigrasi

“Musim penghujan yang lembab dan banyak genangan air menyebabkan perkembangbiakan nyamuk meningkat.

Penyakit ini bisa terjadi pada anak-anak maupun dewasa”tambahnya.

Adapun gejala yang akan muncul seperti ditandai dengan demam mendadak, sakit kepala, nyeri belakang bola mata, mual dan menifestasi perdarahan seperti mimisan atau gusi berdarah serta adanya kemerahan di bagian permukaan tubuh pada penderita.

BACA JUGA:Di Balik Kabut, Kehidupan dan Misteri Suku Paloh di Pedalaman Kalimantan

“Mari cegah Demam Berdarah dengan selalu menjalankan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan lingkungan yang bebas dari sarang nyamuk agar dapat terhindar dari penularan DBD.” Tutupnya. (SZ14)

 

Kategori :