3. Meningkatkan Imunitas Tubuh
Minyak rosehip kaya antioksidan serta asam lemak tidak jenuh, seperti asam linoleat.
Senyawa ini sangat penting demi mencegah rusaknya membran sel kulit.
Lapisan sel kulit yang baik dapat berperan sebagai “benteng” untuk mencegah masuknya bakteri dari kulit.
Dalam penelitian pada hewan dan manusia, rosehip bubuk telah terbukti dapat meningkatkan kekuatan dan umur sel.
Kegunaan rosehip oil bagi tubuh dan kesehatan ternyata sangat beragam, ya.
BACA JUGA:Mau Awet Muda? Yuk Cobain 5 Rahasia Kesehatan Tradisional Manfaat Luar dari Biasa Jamu Beras Kencur
Meski demikian, risiko alergi terhadap kandungannya dapat terjadi pada beberapa orang, khususnya bagi pemilik kulit sensitif.
Oleh sebab itu, sebelum menggunakannya pada kulit, ada baiknya Anda berkonsultasi kepada dokter terlebih dahulu.
4. Melindungi dari Sinar Matahari
Sinar matahari adalah salah satu penyebab penuaan dini.
BACA JUGA:Mengapa Lobak Putih Layak Dikonsumsi Setiap Hari? Temukan 5 Manfaat Untuk Kesehatan Anda!
Selain itu, paparan sinar UV dapat mengganggu tubuh memproduksi kolagen.
Rosehip oil punya banyak kandungan antioksidan, antara lain vitamin A, vitamin C, dan vitamin E.
Kandungan vitamin tersebut telah terbukti dapat mengurangi efek negatif dari paparan sinar UV.