Kota ini dipenuhi oleh rumah-rumah dengan gaya arsitektur Renaissance yang unik. Selain itu, karena kota ini terletak di dekat pantai.
Maka kalian dapat melihat deretan perahu berwarna-warni milik para nelayan.
Sozopol juga merupakan tempat diadakannya Apollonia Art and Film Festival setiap bulan September.
BACA JUGA:Tingkatkan Popularitas Pariwisata Pagaralam
Dalam festival tersebut, kalian dapat menyaksikan konser, film, dan pertunjukan seni lainnya.
Tahun ini, festival tersebut akan diadakan dari tanggal 29 Agustus hingga 7 September.
5. Sofia
Tentu saja, kalian tidak dapat melupakan kota yang satu ini. Ibu kota Bulgaria, Sofia, merupakan destinasi wisata utama bagi para turis.
Beberapa lokasi wisata paling populer di Sofia adalah Alexander Nevsky Cathedral, Saint Sofia Church, Church of St.George, dan Boyana Church.
Tak hanya gereja, kalian juga dapat mengunjungi berbagai museum di Sofia.
Salah satunya adalah National History Museum di mana kalian dapat melihat langsung koleksi emas kuno.
Nah, jika kalian ingin lebih dekat dengan alam di Sofia, maka Vitosha Mountain bisa menjadi solusinya.
Di sini, kalian dapat bermain ski, hiking, atau mengunjungi gua terpanjang di Bulgaria, Duhlata.