PAGARALAMPOS.CO- Bulgaria adalah sebuah negara yang terletak di bagian tenggara Eropa dan berbatasan dengan lima negara lainnya.
Yaitu Rumania di bagian utara, Yunani dan Turki di selatan, serta Serbia dan Makedonia di sebelah barat.
Negara yang memiliki julukan Land of Roses ini ternyata menyimpan banyak destinasi wisata.
Yang memesona yang tentunya bakal bikin kalian betah berlama-lama berlibur di Bulgaria.
BACA JUGA:Yuk Intip Keistimewaan 8 Tempat Wisata di Negara Timor Leste, Salahsatunya Pulau Atauro
1. Plovdiv
Plovdiv adalah salah satu kota tertua di Eropa sekaligus kota kedua terbesar di Bulgaria.
Plovdiv yang dulunya sempat menjadi salah satu kota besar dalam Kekaisaran Romawi ini menyimpan banyak reruntuhan.
Bangunan yang terawetkan hingga sekarang, seperti Plovdiv Roman Theatre (teater terbuka), Plovdiv Roman Stadium, serta odeon (semacam teater untuk pertunjukan musik).
Kalian juga dapat mengunjungi kota tua Plovdiv yang bergaya arsitektur Bulgarian Renaissance.
Hampir seluruh rumah di kota tua Plovdiv ini dicat dengan warna-warna cerah yang menarik.
2. Tryavna
Tryavna adalah sebuah pedesaan yang terletak di bagian pusat Bulgaria yang terkenal akan industri tekstil dan bangunan bergaya arsitektur Bulgarian Renaissance nya.