Konsumsi makanan tinggi air dan serat dapat melembutkan serta memadatkan tinja.
Dengan begitu, tinja bisa dengan mudah dikeluarkan dan BAB menjadi lancar.
4. Menjaga daya tahan tubuh
BACA JUGA:5 Manfaat Daun Talas Sebagai Sumber Serat Untuk Pencernaan Yang Sehat
Sebagian besar faktor yang membentuk imunitas tubuh dapat ditemukan di usus.
Oleh karena itu, sistem pencernaan yang sehat merupakan kunci dari daya tahan tubuh yang kuat.
Konsumsi makanan fermentasi, seperti tape, dapat membantu usus dalam memecah makanan dan meningkatkan
kadar probiotik yang mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh.
BACA JUGA:5 Manfaat Kismis Sebagai Penyokong Kesehatan Tulang Dengan Kalsium
5. Meningkatkan energi
Konsumsi tape juga dapat meningkatkan energi bagi tubuh.
Manfaat tape ini berasal dari kandungan karbohidrat yang cukup tinggi di dalamnya.
Bahkan, kandungan karbohidrat pada singkong hampir setara dengan seporsi nasi.
BACA JUGA:Wajib Coba 5 Manfaat Sirsak Yang Sehat dan Segar Untuk Tubuh
Karbohidrat merupakan sumber bahan bakar utama tubuh yang akan diubah menjadi glukosa dalam darah.
Glukosa inilah yang nantinya dapat memberikan tubuh energi untuk bergerak dan menjalankan berbagai aktivitas.