Fungsi roller adalah untuk menarik V-belt saat tenaga mesin disalurkan ke CVT.
Ketika roller mengalami kerusakan atau tidak dipasang dengan benar, getaran pada motor akan semakin terasa, terutama saat awal tarikan.
Solusi: Pemasangan roller harus dilakukan dengan benar. Jika roller sudah aus atau rusak, sebaiknya ganti roller satu set untuk menjaga keseimbangan dan kinerja CVT yang optimal.
BACA JUGA:Honda Wave Alpha Classic, Motor Bebek Klasik Irit BBM, Segini Harganya!
5. Masalah pada Dumper dan Kampas Kopling
Dumper kopling berfungsi untuk meredam getaran saat kampas kopling bekerja.
Jika dumper atau kampas kopling mengalami kerusakan, motor akan mengeluarkan bunyi dengung atau bergetar saat gas ditarik.
Solusi: Periksa kondisi dumper dan kampas kopling secara rutin.
Jika kampas kopling sudah tipis, segera ganti untuk mencegah kerusakan lebih lanjut pada clutch house atau mangkok kampas.
6. Kesalahan dalam Penggantian Oli
Penggunaan oli yang tidak tepat atau jumlah oli yang berlebihan juga bisa menyebabkan tarikan motor menjadi berat.
Oli berfungsi melumasi komponen-komponen di dalam mesin agar tidak terjadi gesekan berlebih.
Ketika oli habis atau terlalu sedikit, komponen mesin bisa cepat aus, yang berdampak pada tarikan motor yang kasar.
Di sisi lain, oli yang terlalu banyak juga bisa menyebabkan masalah, seperti meluber ke filter udara, yang pada akhirnya membuat tarikan terasa berat.