Namun, keburu Como yang memenangkan tanda tangan jebolan La Masia tersebut.Jika dihitung-hitung, Sergi menjadi rekrutan ke-15 yang didatangkan oleh Como pada musim panas tahun ini.
Menariknya mantan rekan setim Lionel Messi di Barcelona itu juga semakin memperkaya DNA juara Liga Champions di dalam skuad arahan Cesc Fabregas tersebut.
BACA JUGA:Winger Idaman Barcelona Gemilang
BACA JUGA:Uji Coba - Arsenal, Tutup Pramusim dengan Kemenangan
Sergi tercatat memenangkan gelar Liga Champions bersama Barcelona di musim 2010-2011 dan 2014-2015.
Sebelumnya sudah ada dua pemain dengan status eks juara Liga Champions yang diangkut oleh Como.
I Lariani berhasil mengamankan tanda tangan Alberto Moreno dan Raphael Varane. Alberto Moreno diketahui memenangkan Liga Champions saat masih membela Liverpool di musim 2018-2019.
Sementara itu Raphael Varane tercatat menjadi bagian sukses dari Real Madrid dalam kejayaan di Eropa dengan mampu mengangkat trofi Si Kuping Besar sebanyak empat kali.
BACA JUGA:Play-off Liga Champions, Habis Singkirkan Fenerbahce, Lille Mengalahkan Slavia Prague 2-0
BACA JUGA:AC Milan Resmi Merekrut Bek kanan Emerson Royal dari Tottenham hotspur
Como jelas berharap dengan keberadaan pemain-pemain bermental juara itu bisa membuat mereka berbicara banyak di Liga Italia.
Meskipun berstatus tim promosi, Como tidak ingin hanya sekadar numpang berkompetisi saja di Liga Italia.