Jangan Dilewatkan 7 Surganya Kuliner Khas Laos Yang Super Enak Guyss!

Selasa 06 Aug 2024 - 02:08 WIB
Reporter : POY
Editor : Almi

2. Mok Pa  

Mok Pa adalah hidangan Laos yang mirip dengan pepes di Indonesia.

Terbuat dari daging ikan yang dibumbui dengan sereh, daun bawang, kecap ikan, terasi, cabai, dan daun dill, Mok Pa dimasak dengan cara dikukus dalam bungkusan daun pisang.

Bumbu yang khas dan cara masak ini memberikan rasa lezat dan aroma yang menggugah selera.

BACA JUGA:Kuliner Tradisional Kue Cucur Yang Banyak Digemari, Manis Legitnya Pas!

3. Khao Piak Sen

Khao Piak Sen adalah mie beras yang disajikan dengan kuah kaldu sapi atau ayam berbumbu rempah, dilengkapi dengan aneka seafood dan sayuran segar.

Hidangan ini memiliki rasa yang gurih dan kuat, mengingatkan pada Pho dari Vietnam, tetapi dengan cita rasa yang lebih khas Laos.

Topping tambahan seperti irisan jantung atau hati ayam, serta perasan air jeruk lemon, menambah kesegaran dari hidangan ini.

4. Tam Mak Hoong

Tam Mak Hoong adalah salad pepaya muda yang disajikan dengan tomat, kacang tanah, kacang panjang, bumbu gula aren, saus ikan, cabai, perasan jeruk nipis, dan jus ikan fermentasi khas Laos.

BACA JUGA:Kamu Pecinta Kuliner? Yuk Cobain 7 Kuliner Khas Palembang Yang Enak dan Bikin Nagih!

Hidangan ini mirip dengan salad pepaya dari Thailand, tetapi memiliki cita rasa manis, asam, dan asin yang khas, mirip dengan asinan sayur Betawi dari Indonesia.

5. Nam Khao Tod

Nam Khao Tod adalah hidangan yang terlihat seperti nasi goreng, tetapi dengan rasa yang unik.

Dibuat dengan kacang tanah, parutan kelapa, potongan sosis khas Laos, perasan jeruk nipis, dan saus ikan fermentasi, Nam Khao Tod memiliki cita rasa khas Laos.

Kategori :