KORANPAGARALAMPOS.CO - Vertigo adalah gangguan yang menyebabkan perasaan sekelilingmu berputar ketika berdiri diam, meskipun sebenarnya tidak ada pergerakan sekelilingmu.
Ketika terjadi, vertigo dapat menyebabkan gangguan langsung dan menghalangi aktivitas sehari-hari.
Gangguan ini terjadi ketika kristal kalsium karbonat kecil dari bagian telinga masuk ke saluran setengah lingkaran telinga bagian dalam.
Vertigo dapat sangat mengganggu karena membuat tubuh kehilangan keseimbangan dan memaksa untuk menaruh kepala di atas bantal, mengganggu produktivitas dan rencana harian.
BACA JUGA:Jangan Khawatir, Ini Dia 4 Langkah Praktis Mengatasi Sakit Kepala yang Mengganggu
Biasanya, orang yang mengalami vertigo mencari cara untuk mengatasi gangguan ini dengan mengonsumsi obat.
Namun, terlalu banyak mengonsumsi obat dapat menimbulkan efek samping yang berbahaya.
Oleh karena itu, penting untuk mencari cara lain agar vertigo tidak mudah kambuh, salah satunya dengan berolahraga.
Berolahraga dapat membantu tubuh dalam mendistribusikan kristal-kristal tersebut agar tidak menimbulkan gangguan.
BACA JUGA:Hidup Tanpa Sakit Kepala: Inilah 4 Tips Sederhana Untuk Kesejahteraan yang Lebih Baik
Berikut adalah beberapa olahraga yang dapat dilakukan untuk mencegah vertigo:
Latihan Brandt-Daroff
- Duduk di tengah tempat tidur dengan kaki di lantai.
- Putar kepala sebanyak 45 derajat ke kanan.
BACA JUGA:Sering Merasa Pusing? Cobain 4 Cara Sederhana Menghilangkan Sakit Kepala yang Mengganggu