Salah satu cara yang paling sering dilakukan untuk memotivasi karyawan adalah memberikan penghargaan atau reward.
Pemberian penghargaan ini bisa berupa memberikan hadiah atau bonus yang tentu saja membuat karyawan merasa termotivasi apabila memenuhi
target yang ditentukan. Pemberian gaji yang pantas dan sesuai dengan pekerjaannya juga merupakan motivasi yang tinggi bagi karyawan. Pemberian penghargaan yang lain adalah pujian yang tulus dari hati dan sampaikan kepada seluruh anggota tim bahwa mereka telah melakukan kerja yang sangat baik.
BACA JUGA:Usut Kasus Korupsi Jual Beli Gas
Apresiasi ini sangat berguna untuk mengakui usaha, membangun kesetiaan, dan meningkatkan motivasi kerja karyawan.
Oleh karena itu, memberi motivasi karyawan ini menjadi hal pokok untuk mencapai kesuksesan sebuah perusahaan.
Karyawan yang hidupnya sejahtera akan termotivasi untuk menciptakan keuntungan bagi Bos nya, yang artinya kekayaan akan bertambah bagi perusahaan.
Karyawan yang memiliki motivasi kerja juga penting dilakukan bagi mereka yang ingin bertahan pada suatu karier yang lebih tinggi dari sebelumnya.
BACA JUGA:Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Idul Adha
Karyawan yang tidak memiliki motivasi otomatis tidak akan mencapai prestasi kerja yang tinggi. Jadi motivasi ini memang diperlukan oleh dua belah pihak, baik yang memberi motivasi adalah bos dan juga yang harus mempunyai adalah karyawan. Orang yang mau sukses adalah orang yang memiliki motivasi kerja tinggi untuk kemajuannya. (***)