Rata-rata orang membutuhkan sekitar 25 gram serat per hari.
Mengonsumsi satu porsi buah ini dapat memenuhi hampir seperempat asupan serat harian.
Serat berperan dalam mengoptimalkan pengeluaran feses melalui sistem pencernaan.
Pada akhirnya, nutrisi ini dapat melancarkan pencernaan dengan mencegah sembelit.
BACA JUGA:Rahasia Kecantikan dan Kesehatan 5 Manfaat Luar Biasa Dari Belimbing Wuluh
Menariknya lagi, serat juga telah terbukti dapat meningkatkan pertumbuhan bakteri sehat pada usus.
2. Membantu menjaga berat badan ideal
Makanan sehat ini termasuk buah rendah kalori.
Karena itu, jeruk bali tentu baik untuk mereka yang sedang menurunkan berat badan.
BACA JUGA:Mari Intip Pesona Keindahan Danau Kasih Sayang, Sun Flower
Selain rendah kalori, buah ini juga kaya akan kandungan protein dan serat.
Karena itu, mengonsumsi buah ini bagi kamu yang sedang diet dapat membantu kenyang lebih cepat.
3. Sumber antioksidan yang baik
Tidak hanya kandungan vitamin C, jeruk bali juga memiliki senyawa antioksidan lainnya.
BACA JUGA:Mengenal Kelezatan Bumi Ruwa Jurai 5 Makanan Khas Lampung Yang Menggoda Lidah
Contohnya seperti naringenin, naringin, dan likopen.