Wajib Kalian Coba! 5 Manfaat Buah Jamblang Untuk Imunitas Tubuh Serta Kekayaan Nutrisi

Wajib Kalian Coba! 5 Manfaat Buah Jamblang Untuk Imunitas Tubuh Serta Kekayaan Nutrisi -Foto: net-net

PAGARALAMPOS.CO- Buah jamblang adalah buah yang cantik dengan warna biru tua atau ungu yang indah.

Buah asal India ini berukuran kecil ini sekilas mirip dengan anggur, tetapi jamblang sebenarnya merupakan bagian dari keluarga jambu air.

Tidak hanya cantik dan punya rasa yang manis, buah jamblang juga bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.

Buah yang memiliki nama latin Syzygium cumini ini merupakan salah satu pengobatan alami terbaik untuk sakit perut, diabetes, dan radang sendi.

BACA JUGA:Mengenal Manfaat Bakuchiol Solusi Alami untuk Kulit yang Awet Muda

Namun, agar manfaat kesehatannya maksimal, mengonsumsi buah jamblang tidak boleh sembarangan.

Selain itu, cara menyimpannya perlu diperhatikan agar buah tetap dalam keadaan segar.

Buah jamblang mungkin masih jarang dikonsumsi, padahal manfaat yang dapat diberikan begitu beragam.

Buah yang bentuknya menyerupai buah anggur ini diketahui mampu mencegah berbagai penyakit, seperti penyakit jantung dan osteoporosis.

BACA JUGA:Mengenal Manfaat Bakuchiol untuk Kulit Wajah yang Lebih Muda dan Sehat

Buah jamblang dikenal juga dengan nama plum jawa, jamun, atau jambolan.

Buah ini banyak tumbuh di negara beriklim tropis, termasuk Indonesia.

Meski begitu, buah jamblang mulai jarang ditemukan.

Selain antioksidan, buah jamblang juga mengandung beragam vitamin dan mineral, seperti vitamin A, vitamin B6, vitamin C, zinc, kalium, kalsium, dan fosfor.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan