BPBD Pagaralam Siaga Penuh Hadapi Cuaca Ekstrem
BPBD Pagaralam Siaga Penuh Hadapi Cuaca Ekstrem--ist
KORANPAGARALAMPOS.COM - Memasuki puncak musim penghujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pagaralam meningkatkan kesiapsiagaan menyusul penetapan status siaga bencana hidrometeorologi di tiga wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) oleh BPBD Provinsi Sumsel.
Cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan bencana seperti banjir, longsor, hingga angin kencang membuat Pagaralam menjadi salah satu daerah yang terus bersiap menghadapi berbagai kemungkinan.
Kepala BPBD Kota Pagaralam, Jon Hasman SIP MM, menegaskan bahwa pihaknya langsung mengambil langkah cepat begitu menerima penetapan status siaga bencana dari Provinsi. Menurutnya, koordinasi dan kesiapsiagaan menjadi kunci mengantisipasi dampak dari cuaca ekstrem yang tengah melanda.
“Dengan adanya penetapan status daerah siaga bencana, pastinya kita (BPBD) Pagaralam selalu siap siaga dalam menghadapi cuaca ekstrem saat ini,” ujar Jon Hasman.
BACA JUGA:Penuhi Gizi Anak-anak Sekolah
Kesiapan BPBD Pagaralam tidak hanya menyangkut penempatan personel di titik-titik rawan. Berbagai peralatan pendukung penanganan bencana juga telah dipersiapkan, mulai dari alat evakuasi, kendaraan operasional, alat komunikasi, hingga perlengkapan penanganan darurat lainnya.
“Kita sudah siapkan personel serta peralatan sebagai bentuk kesiapan untuk menghadapi jika sewaktu-waktu terjadi bencana alam akibat cuaca ekstrem saat ini,” tambahnya.
Langkah ini dilakukan untuk memastikan respon cepat jika terjadi kejadian bencana seperti tanah longsor yang kerap terjadi di wilayah perbukitan, banjir di kawasan dataran rendah, maupun pohon tumbang akibat angin kencang.
BACA JUGA:Satresnarkoba Polres Pagar Alam Amankan Dua Bersaudara
Selain mempersiapkan personel dan peralatan, BPBD juga terus memberikan imbauan kepada masyarakat agar lebih waspada.
Mengingat intensitas hujan yang meningkat, potensi bencana dapat muncul kapan saja, terutama di daerah yang memiliki riwayat kejadian serupa.
Jon Hasman mengingatkan masyarakat untuk selalu memantau kondisi lingkungan sekitar, menghindari aktivitas di daerah rawan longsor saat hujan deras, serta segera melapor kepada BPBD jika menemukan tanda-tanda potensi bencana.
BACA JUGA:Lapas Kelas III Pagar Alam dan BNNK Gelar Screening Rehabilitasi Narkotika Warga Binaan
“Disamping itu, kami juga terus memberikan imbauan kepada seluruh masyarakat Pagaralam untuk selalu meningkatkan kewaspadaan di puncak musim penghujan saat ini,” tutupnya.