Waspada! Ini Ciri-Ciri Kampas Ganda Motor Matic Anda Perlu Diganti
Waspada! Ini Ciri-Ciri Kampas Ganda Motor Matic Anda Perlu Diganti--
KORANPAGARALAMPOS.COM - Karena kepraktisannya, motor matic kini menjadi pilihan utama banyak pengendara berkat efisiensi dan kenyamanannya.
Namun, dibalik kemudahan penggunaan, perawatan komponen krusial seperti kampas ganda tak boleh luput dari perhatian.
Meskipun servis rutin dan penggantian oli dilakukan, kampas ganda seringkali menjadi titik rawan, terutama pada model populer seperti Honda Beat, Yamaha Mio, Yamaha NMAX, dan Honda Vario.
Peran Krusial Kampas Ganda
Mengapa kampas ganda begitu penting? Komponen ini adalah bagian vital dari sistem CVT (Continuous Variable Transmission) motor matic.
BACA JUGA:Motor Jadi Pusat Perhatian, Panduan Mudah Pasang Klakson Telolet Tanpa Pusing
Perannya adalah sebagai penekan dan penahan mangkuk kopling, yang berperan krusial dalam menyalurkan tenaga dari mesin ke roda belakang.
Jika kampas ganda bermasalah, performa motor tentu akan terganggu.
Kita Wajib Tahu tanda-tanda keausan kampas ganda sangat penting bagi setiap pemilik motor matic.
Berikut adalah beberapa indikasi yang perlu Anda perhatikan:
BACA JUGA:Kenali Penyebab Utama Beat Karbu Brebet di RPM Rendah Agar Motor Lancar Lagi!
Ciri-Ciri Kampas Ganda Motor Matic Mulai Aus
Tarikan Motor Terasa Berat
Ketika Anda merasakan tarikan motor menjadi lebih berat, terutama saat membawa beban, ini bisa menjadi sinyal bahwa kampas ganda mulai menipis.