Merajut Silaturrahmi, Menggeliatkan Ekonomi Kreatif

Merajut Silaturrahmi, Menggeliatkan Ekonomi Kreatif--pagaralampos

KORANPAGARALAMPOS.CO - Lapangan Merdeka di Kelurahan Beringin Jaya berubah menjadi pusat kemeriahan pada Sabtu (15/3) ketika Walikota Pagaralam, Ludi Oliansyah, bersama Wakil Walikota Pagaralam, Hj. Bertha, membuka secara resmi Festival Ramadhan Tahun 2025. Festival ini menjadi ajang penuh kehangatan yang tidak hanya mempererat silaturahmi, tetapi juga memberdayakan ekonomi kreatif masyarakat.

Di tengah suasana Ramadhan yang penuh berkah, festival ini menghadirkan berbagai kegiatan menarik, mulai dari bazar UMKM, pertunjukan seni Islami, hingga penyaluran bantuan sosial bagi anak-anak panti asuhan. Masyarakat dari berbagai kalangan tampak antusias menikmati suasana festival yang diharapkan dapat menjadi agenda tahunan.

BACA JUGA:Praktek Psikologi Klinis Widya Putri Antika S.Psi., M.Psi Resmi Dibuka

Dalam sambutannya, Walikota Pagaralam Ludi Oliansyah mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras dalam menyukseskan acara ini. “Festival Ramadhan bukan sekadar perayaan, tetapi juga bentuk nyata dari upaya kita bersama untuk menggali potensi ekonomi kreatif, sesuai dengan semangat Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto,” ujar Kak Ludi.

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata Kota Pagaralam, M Brilian Aristofani mengatakan festival ini digelar dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadhan 1446 H dan terbuka untuk umum. “Festival Ramadhan Pagaralam 2025 ini bertujuan untuk memberikan hiburan sekaligus sarana berkumpul bagi masyarakat selama bulan Ramadhan,” ujarnya.

BACA JUGA:Klasemen MotoGP Usai Marc Marquez Juara Sprint Argentina

Tak hanya menjadi ajang hiburan, festival ini juga membawa dampak nyata bagi para pelaku UMKM. Produk-produk lokal seperti kuliner khas, kerajinan tangan, hingga busana Muslim hasil karya warga Pagar Alam mendapat tempat di hati pengunjung.

Di sela-sela acara, Pemkot Pagar Alam juga menunjukkan kepeduliannya dengan memberikan bantuan sembako kepada anak-anak panti asuhan. Kehangatan dan kebersamaan yang tercipta menjadikan Festival Ramadhan ini lebih dari sekadar acara, tetapi juga simbol solidaritas dan harapan akan masa depan yang lebih baik.

BACA JUGA:Hanya 1 Keinginan Thom Haye

Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda, anggota DPRD Kota Pagar Alam, Ketua TP PKK, serta perwakilan berbagai instansi pemerintah dan swasta. Festival ini menjadi bukti bahwa Ramadhan bukan hanya bulan ibadah, tetapi juga momentum kebangkitan ekonomi dan sosial di Kota Pagar Alam.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan