Pastikan Distribusi Gas Tepat Guna dan Tepat Sasaran

Pastikan Distribusi Gas Tepat Guna dan Tepat Sasaran --pagaralampos
KORANPAGARALAMPOS.CO - Pemerintah Kota (Pemkot) Pagaralam mengadakan Operasi Pasar Gas LPG 3 Kg bersubsidi, dalam rangka pengendalian inflasi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H di Kota Pagaralam, Sabtu (15/3).
Wakil Walikota Pagaralam Hj Bertha meninjau pelaksanaan Operasi Pasar Gas LPG 3Kg bersubsidi, yang berlangsung di kawasan Alun-alun Selatan, Taman Apung dan Pasar Kuliner Lapangan Merdeka.
Setidaknya, ada 4 agen gas LPG 3Kg yang ikuti dalam Operasi Pasar Gas LPG 3Kg, yakni PT Beringin Sakti, Alam Indah Dempo, Trijaya Prima dan Surya Rasadha.
BACA JUGA: Harga Terjangkau, Ini 4 Ponsel Snapdragon Terbaik 2025 untuk Game Berat
Harga gas LPG 3Kg di dalam operasi pasar ini ditetapkan sebesar Rp23.000 per tabung, sesuai keputusan Walikota Pagaralam Nomor 17 Tahun 2025, tentang Harga Eceran Tertinggi (HET) LPG Tabung 3Kg yaitu sebesar Rp23.000/tabung.
“Banyaknya pengguna yang tidak tepat sasaran, menjadi penyebab sulitnya elpiji 3Kg ini didapat. Karena itu, kami minta juga adanya pengawasan dari masyarakat, kalau ada pangkalan yang menjual lebih dari HET, tolong sampaikan dan laporkan kepada Pemkot, agar bisa kita tindaklanjuti,” jelas Hj Bertha.
Sementara itu, Kepala Disperindagkop dan UKM Kota Pagaralam, Hermansyah mengatakan, tujuan diadakan Operasi Pasar Gas LPG 3Kg bersubsidi, sebagai upaya agar gas LPG 3Kg subsidi ini tepat guna dan tepat sasaran, terutama dalam rangka bulan Ramadhan. “Memastikan distribusi tepat sasaran, masyarakat diwajibkan membawa fotokopi KTP dan Kartu Keluarga (KK) sebagai syarat pembelian 1 tabung/orang,” ungkapnya.
BACA JUGA:Bangkitkan Semangat Jama’ah Makmurkan Masjid
Operasi pasar ini merupakan bagian dari upaya Pemkot Pagar Alam dalam menjaga stabilitas harga serta memastikan ketersediaan gas LPG 3 Kg bagi warga kurang mampu. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat memperoleh gas bersubsidi dengan harga yang lebih terjangkau dan tidak mengalami kesulitan dalam mendapatkan kebutuhan energi rumah tangga mereka.
Pemerintah Kota Pagar Alam juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut serta dalam mengawasi distribusi gas bersubsidi agar tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh pihak yang tidak berhak. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan program ini berjalan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.