Menjelajahi Cita Rasa Aceh, 5 Sajian Khas yang Bikin Anda Menggoda Untuk Menyantap!

Menjelajahi Cita Rasa Aceh, 5 Sajian Khas yang Bikin Anda Menggoda Untuk Menyantap! -Kolase by Pagaralampos.com-Pagaralam.pos
BACA JUGA:Tahu Isi Cocok Untuk Cemilan Berbuka Puasa Begini Cara Bikinya Biar Lebih Enak!
Racikan rempah-rempah ini menghasilkan kuah yang kaya rasa dan gurih. Eungkot paya kerap dinikmati dengan nasi putih hangat dan lalapan segar sebagai pelengkap hidangan.
4. Martabak Aceh
Bagi yang ingin mencoba varian martabak yang berbeda, martabak Aceh bisa menjadi pilihan menarik. Berbeda dari martabak biasa, versi khas Aceh ini memiliki kulit lebih tebal dan kaya akan rempah seperti jinten, ketumbar, serta cabai.
Isian martabak ini terdiri dari daging cincang, telur, bawang bombay, dan daun bawang, yang kemudian digoreng hingga matang dengan tekstur luar yang renyah dan bagian dalam yang lembut.
BACA JUGA:Pedas Menyegarkan Dan Menggugah Selera Begini Cara Bikin Sayur Asam Khas Jawa!
Rasa gurih dan pedas dari bumbu khasnya menjadikan martabak Aceh begitu khas dan menggugah selera.
5. Ayam Tangkap
Menu hidangan terkenal di aceh adalah hidangan ayam tangkap. Hidangan ini terdiri dari potongan ayam berbumbu yang digoreng hingga renyah bersama daun kari, daun pandan, dan irisan cabai hijau.
Perpaduan bahan tersebut menciptakan aroma harum yang menggugah selera serta rasa gurih yang nikmat. Hidangan ini umumnya disantap bersama nasi putih hangat dan sambal terasi, menjadikannya menu yang pas untuk berbagai kesempatan.