Preman Saham

Disway--Pagaralam Pos

Sedang 10 anggota Demokrat yang setuju lantaran mereka sendiri juga tidak suka kalau ada presiden dari Demokrat diperlakukan seperti itu oleh anggota Republik.

Trump membeberkan berbagai keberhasilannya di pidato itu. "Kalau Kamala yang terpilih tidak akan bisa begini," ujarnya sambil menudingkan jari ke arah tempat duduk Kamala Harris, lawan tandingnya di Pilpres lalu.

BACA JUGA:Salurkan Bantuan Bagi Para Korban Banjir

Sudah 81 keputusan diambil Trump selama 100 hari jadi presiden baru. Semua menghebohkan. Termasuk pengenaan pajak barang impor dari luar negeri. Pun dari sahabat terdekatnya: Kanada. Juga Eropa. Jepang. Korsel. Apalagi Meksiko, India, Brasil. Lebih-lebih lawan sesungguhnya yang baru: Tiongkok.

Semua negara sahabat, katanya, telah puluhan tahun hanya memanfaatkan Amerika. Kalau saya orang Amerika saya setuju dengan kata-kata itu.

Yang juga heboh adalah dihadirkannya orang Greenland di gedung Kongres itu. Trump pernah bilang Greenland akan menjadi negara bagian Amerika. Di pidato malam itu Trump memberikan dukungan agar penduduk Greenland melakukan referendum. Lalu bergabung ke Amerika Serikat.

Semua langkah Trump membuat ekonomi dunia guncang. Lalu berpengaruh pula pada Indonesia.

BACA JUGA:8 Motor Sport Murah Bekas Lengkap, Lihat Disini !

Maka di saat seperti itu internal Indonesia harus waspada. Hati-hati. Kalau pun berani harus dengan penuh perhitungan. Tidak boleh salah langkah yang fatal. Introspeksi. Akomodasi. Tidak boleh panik. Tenang. Kerja keras.

Penulis pintar seperti EJB, berpendapat bahwa pertemuan antara OJK dengan para pengusaha besar dinilai langkah panik. Berlebihan. Pasar modal harus steril dari intervensi siapa pun, termasuk dari pelaku usaha. Naik turunnya saham adalah cermin kondisi nyata ekonomi. Kondisi itulah yang harus diperbaiki.

Pasar punya "hukum besi" ekonominya sendiri. Main kekuasaan kadang justru dinilai sebagai "anti pasar".

Preman saja sulit dikendalikan apalagi pasar ekonomi. (Dahlan Iskan)

Tag
Share