Simple dan Bikin Nagih, Berikut Panduan Lengkap Membuat Otak-Otak Palembang yang Empuk dan Gurih!
Simple dan Bikin Nagih, Berikut Panduan Lengkap Membuat Otak-Otak Palembang yang Empuk dan Gurih!-Kolase by Pagaralampos.com-net
BACA JUGA:Resep Saus Pedas Asam Manis untuk Stok Sebuah Bumbu,Wajib Kalian Cobain!
- Cara Membuat Otak-Otak Ikan Tenggiri:
1. Campurkan daging ikan tenggiri yang telah digiling dengan putih telur, bawang merah cincang, bawang putih halus, daun bawang iris, serta santan kental. Tambahkan garam, bubuk kaldu jamur, gula, dan lada bubuk. Aduk rata hingga bahan tercampur dengan baik.
2. Masukkan tepung sagu sedikit-sedikit sambil terus diaduk hingga adonan menjadi kental dan bisa dipulung.
3. Ambil selembar daun pisang, letakkan sekitar 2 sendok makan adonan otak-otak di atasnya, kemudian gulung dan rapatkan kedua ujungnya menggunakan tusuk gigi atau stapler. Lakukan langkah yang sama hingga semua adonan habis digunakan.
BACA JUGA:Buruan Cobain Resep Pastel Kering Isi Abon, Cocok untuk Camilan Lebaran!
4. Panaskan alat pemanggang dan bakar otak-otak hingga matang dan daun pisang mengering. Sebagai alternatif, Anda juga bisa mengukus otak-otak menggunakan panci pengukus hingga matang sempurna.
5. Sajikan otak-otak yang telah dipanggang atau dikukus dengan sambal kacang sebagai pendamping. Nikmati hidangan otak-otak ikan tenggiri yang gurih dan kenyal.
Membuat otak-otak ikan tenggiri di rumah ternyata mudah, bukan? Anda bisa menciptakan camilan lezat ini dengan bahan-bahan yang tersedia di dapur. Selamat mencoba dan menikmati hidangan otak-otak ikan tenggiri yang nikmat ini!