3 Motor Honda Mirip Vespa di 2024, Keren dan Hemat BBM, Ini Merk dan Spesifikasinya!
3 Motor Honda Mirip Vespa di 2024, Keren dan Hemat BBM, Ini Merk dan Spesifikasinya!--foto: kolase pagaralampos.co
KORANPAGARALAMPOS.CO - Tampilan retro khas motor Vespa selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi pengendara yang ingin tampil stylish di jalanan.
Di tahun 2024, Honda mempersembahkan tiga model motor yang tidak hanya keren, tetapi juga mengusung desain retro yang kental, mirip dengan Vespa.
Selain gaya, motor-motor ini juga menawarkan efisiensi bahan bakar yang sangat baik, menjadikannya pilihan menarik bagi para pengendara.
1. Honda Stylo 160
BACA JUGA:Pecinta Matik Harus Tahu, Inilah Penyebab Roller CVT Motor Matic Jadi Peang dan Tips Merawatnya!
Honda Stylo 160 yang diluncurkan pada Februari 2024 menjadi salah satu motor matic paling irit di kelasnya.
Dengan desain retro yang mencolok, motor ini berhasil menarik perhatian banyak kalangan, terutama anak muda.
Tersedia dalam berbagai pilihan warna cerah seperti Royal Green, Glam Red, dan Glam Black, Stylo 160 memiliki penampilan yang sangat menarik.
Performa mesin Honda Stylo 160 cukup mengesankan, dengan kapasitas 160 cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11.3 kW pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 13.8 Nm pada 7.800 rpm.
BACA JUGA:ADX Tire, Solusi Terjangkau untuk Ban Motor Yamaha Nmax dan Aerox, Segini Harganya!
Salah satu keunggulan utama motor ini adalah teknologi eSP+ yang membuat konsumsi bahan bakarnya sangat efisien, mencapai sekitar 33 km/liter.
Dengan kombinasi desain menarik dan efisiensi bahan bakar, Stylo 160 menjadi pilihan ideal untuk berkendara sehari-hari.
2. Honda Scoopy
Honda Scoopy adalah salah satu motor matic yang selalu berhasil menarik perhatian.