Persib Bandung Dapat Amunisi Baru

Skuad Persib Bandung berlatih.--Net

BANDUNG – Persib Bandung akan menjamu Semen Padang pada pekan ke-10 Liga 1, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Jumat (1/11) malam.

Semen Padang adalah juru kunci klasemen. Mereka baru saja menelan kekalahan besar 1-8 saat menghadapi Dewa United FC pada pekan ke-9. 

Meski tamu datang dalam kondisi babak belur seusai laga sebelumnya, Persib memberi sinyal bakal tampil all out demi kemenangan.

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak menyebut pasukannya tak akan terlena dengan kondisi Semen Padang.

BACA JUGA:Pastikan Pemilukada di Pagar Alam Aman dan Kondusif

Hodak bilang Maung Bandung akan mengerahkan seluruh kemampuan untuk mengalahkan Kabau Sirah -julukan Semen Padang.

“Bagi saya, ini laga yang berbahaya karena setelah Semen Padang kalah telak dari Dewa, semua akan menduga besok menjadi laga yang mudah,” kata Hodak dalam konferensi pers pra-laga, Kamis (31/10). 

Juru taktik asal Kroasia itu mengungkapkan, Semen Padang termotivasi untuk bangkit.

Mereka tidak mau kembali meraih hasil negatif. Dari sembilan pertandingan, Semen Padang yang kini dilatih Eduardo Almeida menelan tujuh kali kekalahan, satu kali seri, dan sekali kemenangan. (net)

Tag
Share