Yamaha FZ-S Fi, Kembalinya Legenda dengan Desain Agresif dan Fitur Canggih, Cek Lengkapnya Disini!
Yamaha FZ-S Fi, Kembalinya Legenda dengan Desain Agresif dan Fitur Canggih, Cek Lengkapnya Disini!--foto: kolase pagaralampos.co
Sistem suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang monosok membuatnya nyaman digunakan, terutama di medan jalan yang menantang.
Untuk sektor pengereman, motor ini sudah dilengkapi dengan rem cakram pada bagian depan dan belakang, menjamin keamanan dengan sistem pengereman yang lebih pakem.
BACA JUGA:Union Star US 70, Motor Baru 2025 yang Siap Tantang Honda BeAT, Segini Harga dan Konsumsi BBM Nya!
Menariknya lagi, Yamaha FZ-S Fi sudah dibekali dengan fitur Traction Control, yang biasanya hanya ada di motor kelas premium, sehingga memberikan stabilitas ekstra di jalan licin.
Fitur modern lainnya adalah Y-Connect, yang memungkinkan pengendara menyambungkan motor ini ke smartphone.
Dengan Y-Connect, pengguna bisa memantau berbagai informasi seperti kondisi baterai, notifikasi pesan, serta performa motor melalui aplikasi, menambah kenyamanan dan kemudahan dalam berkendara.
Dari segi harga, Yamaha FZ-S Fi dirilis dengan harga yang sangat kompetitif, hanya sekitar Rp 22 juta untuk pasar India, setara dengan harga motor matic kelas menengah di Indonesia.
BACA JUGA:5 Motor Touring Matic Terbaik untuk Perjalanan Jauh, Cek Detailnya Disini!
BACA JUGA:Honda Luncurkan Motor Baru, XRM125 DSX, Lebih Irit dan Kuat Segala Medan, Begini Penampakannya!
Dengan harga yang terjangkau dan fitur-fitur modern yang ditawarkan, Yamaha FZ-S Fi memberikan nilai lebih bagi para penggemar motor sport yang menginginkan performa serta gaya.
Hadirnya Yamaha FZ-S Fi tidak hanya menjadi alternatif bagi pecinta Yamaha Byson, tetapi juga menambah variasi pilihan bagi para penggemar motor sport dengan tampilan agresif dan fitur teknologi tinggi.