Mencari Ketenteraman di Balik Pura Amerta Jati, Pesona dan Misteri Pantai Balekambang

Mencari Ketenteraman di Balik Pura Amerta Jati, Pesona dan Misteri Pantai Balekambang-Foto : Net-net

Setiap tahun umat Hindu mengadakan upacara Melasti, sebuah ritual penyucian diri sebelum perayaan Hari Raya Nyepi.

Keberadaan pura ini menambah unsur spiritual pada Pantai Balekambang, menjadikannya tempat tidak hanya untuk rekreasi tetapi juga ziarah keagamaan.

2. Tiga Pulau Ikonik Ismoyo, Anoman, dan Wisanggeni

Pantai Balekambang tidak hanya menawarkan pemandangan indah dari garis pantainya yang panjang dan pasir putihnya yang lembut.

Tetapi juga memiliki tiga pulau karang yang berjejer di sepanjang pantai, yaitu Pulau Ismoyo, Anoman, dan Wisanggeni. Ketiga pulau ini menambah keunikan panorama Pantai Balekambang.

BACA JUGA:Kalian Sedang 'Mumet?' Yuk Kunjungi 3 Tempat Wisata di Bantul yang Bisa Bantu Minimalisir Stres kalian!

BACA JUGA:6 Tempat Wisata Yang Lagi Viral di Bandung Wajib kalian kunjungi di tahun 2025!

Pulau Ismoyo adalah yang paling terkenal karena di sanalah Pura Amerta Jati berada. Sedangkan Pulau Anoman dan Wisanggeni meskipun tidak memiliki bangunan bersejarah, tetap menarik karena keindahan alamnya dan kisah mitologis yang melatarbelakangi nama-nama mereka.

Nama-nama ini diambil dari tokoh-tokoh pewayangan dalam budaya Jawa, yang memperkuat sentuhan mistis di sekitar pantai ini.

3. Misteri dan Mitos Pantai Balekambang

Seperti banyak tempat di Indonesia yang kaya akan sejarah dan budaya Pantai Balekambang juga menyimpan sejumlah mitos dan misteri yang membuatnya semakin menarik.

Salah satu mitos yang berkembang di masyarakat sekitar adalah larangan mengenakan pakaian hijau saat berkunjung ke pantai ini.

BACA JUGA:Rekomendasi 3 Destinasi Wisata Belitar, Staycation Menarik Indah dan Memanjakan Mata Untuk Spot Liburan Keluar

BACA JUGA:4 Destinasi Wisata di Pangandaran yang Menawarkan Ketenangan dan Keindahan!

Menurut kepercayaan masyarakat setempat, warna hijau diasosiasikan dengan Nyi Roro Kidul, Ratu Laut Selatan yang menurut legenda berkuasa di lautan selatan Pulau Jawa.

Tag
Share