Segarkan Tubuh dan Pikiran: 7 Pemandian Air Panas Menarik di Lampung

Segarkan Tubuh dan Pikiran: 7 Pemandian Air Panas Menarik di Lampung-Kolase by Pagaralampos.com-pagaralampos

KORANPAGARALAMPOS.CO- Pemandian Air Panas Way Belerang, terletak di Desa Buah Berak, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, merupakan salah satu destinasi menarik di Lampung.

Sumber air panas di sini berasal dari Gunung Rajabasa, yang memberi karakter khas pada kolam-kolam di area ini. Kolam-kolam tersebut memiliki warna hijau tosca dan sedikit keruh akibat campuran sulfur. 

Saat memasuki kawasan ini, pengunjung akan merasakan aroma belerang yang kuat, menandakan kadar belerang yang tinggi. Anda bisa memilih kolam dengan tingkat suhu yang berbeda, dari yang hangat kuku hingga hampir panas.

Lokasi ini sangat mudah dijangkau, hanya sekitar 15 menit dari Kota Kalianda dan 60 menit dari Bandarlampung.

BACA JUGA:Membuka Sejarah di Tempat Wisata Tertua di Kuningan Jawa Barat

Manfaat berendam di pemandian air panas cukup beragam, termasuk melancarkan peredaran darah, meningkatkan metabolisme, dan meredakan masalah pencernaan seperti sembelit dan radang wasir.

Meskipun lokasi pemandian ini terletak di tengah persawahan dan awalnya hanya dapat diakses dengan kendaraan roda dua atau sepeda, kini akses telah diperbaiki.

Pengelola telah membangun jalan menuju pemandian, memungkinkan kendaraan roda dua dan empat untuk parkir lebih dekat. Fasilitas ini membuat pemandian air panas ini semakin populer di kalangan pengunjung.

Wisata Air Panas Way Urang Pesawaran adalah salah satu destinasi alam yang menarik di Lampung.

BACA JUGA:Panduan Liburan di Batam: 4 Tempat Wisata Yang Wajib Dikunjungi!

Terletak di Desa Way Urang, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, tempat ini menyajikan pemandian air panas alami yang dikenal memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Lampung menyimpan sejumlah destinasi pemandian air panas yang menakjubkan, ideal untuk relaksasi dan menyegarkan tubuh. Jika Anda ingin menikmati kehangatan air panas sambil dikelilingi keindahan alam, 

Berikut ini dia 7 tempat pemandian air panas dilampung yang wajib anda kunjungi:

1. Pemandian Air Panas Natar

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan