Tendang Avanza, Brio, Innova, Daihatsu Sigra Jadi Raja Jalanan RI Agustus 2024

Tendang Avanza, Brio, Innova, Daihatsu Sigra Jadi Raja Jalanan RI Agustus 2024--

BACA JUGA:Mobil Matik Ngempos, Kenali 4 Penyebab Ini, Simak Penjelasan Lengkapnya Disini!

Gran Max PU dan Innova Zenix Turut Bersaing

Selain Sigra, Daihatsu Gran Max PU juga menempati posisi keempat dengan penjualan 3.894 unit.

Gran Max PU dikenal sebagai mobil niaga ringan yang andal untuk usaha kecil dan menengah.

Sementara itu, mobil legendaris Toyota Kijang Innova Zenix, yang sempat viral setelah digunakan oleh Paus Fransiskus selama kunjungannya di Indonesia, mencatatkan penjualan sebanyak 3.759 unit, menempati posisi kelima.

BACA JUGA:Mengapa Menyalakan Mobil Matik Harus Menginjak Rem Terlebih Dahulu, Simak Alasannya Disini!

Penggunaan Kijang Innova Zenix oleh Paus Fransiskus tidak hanya meningkatkan popularitas model ini, tetapi juga memberikan dampak positif pada citra merek Toyota di Indonesia.

Kijang Innova Zenix yang elegan dan nyaman ini tetap menjadi pilihan bagi konsumen yang mengutamakan kenyamanan dan kemewahan.

Perkembangan Penjualan Mobil Nasional

Secara keseluruhan, penjualan mobil nasional pada Agustus 2024 mencapai 76.304 unit, mengalami peningkatan sebesar 2,79% dibandingkan bulan Juli yang mencatat penjualan 74.229 unit.

BACA JUGA:Begini Sejarah Mobil Honda Accord Maestro, Raja Jalanan Dimasanya

Meskipun terjadi peningkatan dibanding bulan sebelumnya, jika dilihat dari sudut pandang tahunan, penjualan pada Agustus 2024 masih lebih rendah 14,19% dibandingkan Agustus 2023.

Krisis ekonomi global yang melanda pada tahun 2023 memberikan dampak signifikan pada sektor otomotif Indonesia.

Banyak konsumen menahan pembelian mobil karena ketidakpastian ekonomi. Namun, mulai tahun 2024, industri otomotif mulai pulih, didukung oleh peningkatan permintaan dari merek-merek yang sudah populer di pasar domestik, seperti Daihatsu, Toyota, dan Honda.

Secara akumulatif, penjualan mobil nasional dari Januari hingga Agustus 2024 mencapai 560.619 unit, turun 17,05% dibandingkan periode yang sama tahun 2023, yang mencapai 675.859 unit.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan