Melihat Keindahan Forest Walk, Tempat yang Cocok Buat Liburan
Forest Walk--Net
Namun daya tariknya membuat tempat ini kini menjadi sarana rekreasi favorit bagi masyarakat.
BACA JUGA:Ini Misteri Gaib Puncak Gunung Raung, Ini Pengalaman Pendaki dan Wisatawan
Babakan Siliwangi City Forest Path Bandung identik dengan track pejalan kaki yang dibuat mengelilingi Taman Babakan Siliwangi.
Track pejalan kaki ini istimewa karena dibuat berbentuk jembatan dari kayu yang akan membawa pengunjung menembus hutan kota.
Track ini membentang dengan panjang sekitar dua kilometer dan hanya bisa dilewati oleh pejalan kaki.
Namun bentuknya yang menarik membuat banyak pengunjung tak hanya berjalan-jalan, namun juga menjadikannya spot untuk berfoto.
BACA JUGA:Pesona Keindahan Wisata Di Palembang Yang Tiada Habisnya: Punti Kayu
Di beberapa tempat disediakan juga tempat duduk untuk pengunjung beristirahat.
Udara yang sejuk di dalam kawasan Babakan Siliwangi ini memang nyaman untuk beristirahat sambil menikmati hijaunya pemandangan.
Tak jarang terlihat beberapa pengunjung atau rombongan menggunakan tempat ini untuk berpiknik.