Menggali Kekayaan Kuliner Manado, Ini Dia 5 Rekomendasi Hidangan Unik dari Manado yang Menggoda Selera Anda!

Menggali Kekayaan Kuliner Manado, Ini Dia 5 Rekomendasi Hidangan Unik dari Manado yang Menggoda Selera Anda!-foto:net-net

Kuah bubur ini berwarna kuning dan kental karena penggunaan labu. Biasanya disajikan dengan ikan asin atau ayam goreng, serta sambal roa untuk menambah cita rasa. Jika ingin mencoba bubur Manado asli, kunjungi Rumah Kopi Tikala.

2. Mie Cakalang

Mie Cakalang adalah hidangan terkenal di Sulawesi Utara yang menggunakan mie kuning dan kuah ikan cakalang. Hidangan ini dilengkapi dengan bahan-bahan seperti kubis, daun bawang, bawang putih, caisim, bawang merah, dan cabai.

BACA JUGA:Selain Pempek, Ternyata Ini Dia 5 Kuliner Khas Palembang Nomor 1 Paling Enak dan Terkenal!

BACA JUGA:Berbagai Kuliner Pisang Goreng di Bandung Memiliki : Cita Rasa Gurih Manis dan Enak

Mie Cakalang sering dinikmati dengan sambal roa atau sambal ijo. Untuk mencicipi mie cakalang, Bastianos Megamas adalah salah satu tempat yang direkomendasikan.

3. Ayam Tuturuga 

Ayam Tuturuga adalah hidangan ayam yang dimasak dalam kuah santan dengan warna merah khas. Berbeda dengan opor ayam, kuah ayam tuturuga ditambahkan dengan jeruk nipis dan cabai merah untuk rasa asam dan pedas yang menyegarkan.

Bumbu-bumbunya termasuk jahe, bawang merah, bawang putih, kunyit, perasan jeruk nipis, garam, dan gula. Hidangan ini paling nikmat disantap dengan nasi hangat. Rumah Makan Raja Oci adalah tempat yang tepat untuk mencicipi ayam tuturuga.

BACA JUGA:Pecinta Kuliner Wajib Cobain, 7 Kuliner Khas Betawi Salah Satunya Soto Betawi Terkenal Mantul!

BACA JUGA:Serunya Menjelajahi Kuliner Solo, 7 Makanan Khas dengan Rasa Tak Terlupakan

4. Sate Kolombi

Sate Kolombi adalah jenis sate yang unik di Manado, menggunakan daging keong emas sebagai bahan utamanya.

Biasanya disajikan dengan nasi hangat dan cocok dinikmati kapan saja, baik siang maupun malam.

Jika ingin mencoba sate kolombi, Rumah Makan HoHo adalah pilihan yang baik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan