Drakor Love Twist, Kisah rumah Tangga yang Pelik

Drakor Love Twist, Kisah rumah Tangga yang Pelik-net-net

Drama ini merupakan drama besutan sejumlah rumah produksi, Produksi Drama KBS hingga Neo Entertainment. Drama ini memiliki jumlah episode yang tidak sedikit, yakni sekitar 100 episode.

BACA JUGA:Son Suk Ku Jadi Detektif di Drama Korea Big Bet, ini Sinopsisnya!

Masing-masing episode drama ini memiliki durasi tonton selama 40 menit. Drama ini akan berfokus pada cinta dan kehidupan sebuah keluarga.

Sama seperti keluarga pada umumnya, mereka tidak pernah lepas dan kebohongan. Seperti yang kita tahu, kebohongan dalam sebuah keluarga akan menjadi boomerang yang sewaktu-waktu dapat meledak dan hancur.

Namun, di balik kebohongan tersebut tersimpan rasa cinta yang tulus. Drama ini akan menggambarkan plot twist yang manis melalui cinta orang tua dan anak-anak mereka.

Drama ini tidak hanya menampilkan kehidupan satu keluarga saja, akan tetapi tiga keluarga sekaligus. Selain itu, setiap anggota keluarga tersebut memiliki karakter yang berbeda.

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Prism yang Dibintangi Kim Min Chul dan Hong Seo Hui

Kehidupan Masing-Masing Karakter

Sinopsis Love Twist kali ini akan menceritakan mengenai kehidupan dari masing-masing karakternya.

Pertama Oh So Ri, merupakan seorang wanita yang saat ini menjadi seorang CEO pusat perbelanjaan online bernama Twampagi.

Park Ha Ru, merupakan seorang pria tsundere yang memiliki kepribadian baik. Ia terkenal sebagai sosok yang hangat dan ramah.

Park Hee Ok, merupakan sahabat dari Maeng Ok Hee. Maeng Ok Hee memiliki seorang suami bernama Oh Gwang Nam, seorang pria yang saat ini berusia 39 tahun sekaligus CEO perusahaan bernama Grup Dongbang.

BACA JUGA:Can We Be Strangers, Drama Korea Dibintangi Kang So Ra dan Jang Seung Jo

Sedangkan Maeng Ok Hee, selain sebagai istri Oh Gwang Nam, ia seorang ibu rumah tangga yang berusia 35 tahun.

Dalam sinopsis Love Twist ini kita juga akan melihat karakter lainnya bernama Kang Yoon Ah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan