Hasil Uji Coba - Manchester United Rayakan Comeback Sancho dan Debut Leny Yoro

Hasil Uji Coba - Manchester United Rayakan Comeback Sancho dan Debut Leny Yoro-pagaralampos-

BACA JUGA:ASEAN Cup U-19 2024 - Timnas U-19 Indonesia Tumbangkan Filipina dengan Skor 6-0

Aksinya dituntaskan oleh tembakan kaki kiri yang melesat kencang ke pojok bawah gawang.

Ten Hag juga menurunkan Leny Yoro sebagai debutan hanya sehari setelah peresmian transfernya dari Lille.Remaja ajaib berusia 18 tahun dipasang starter untuk berduet dengan bek veteran Jonny Evans di jantung pertahanan.

Perbedaan usia yang menarik karena Yoro baru berumur dua tahun ketika Evans melakoni debutnya untuk tim utama Man United pada 2007 silam!

Kinerja bek asal Prancis itu tergolong apik dengan puncaknya ditandai dua tekel krusial yang mementahkan dua peluang emas dari lawan.

BACA JUGA:RESMI - Erik ten Hag Bongkar Pasang Staf Pelatih Manchester United

Kecuali kiper Andre Onana, Yoro dan semua rekan setimnya diberi Ten Hag jatah tampil satu babak.

Gol kedua Man United dalam partai sparing ini tercipta di babak kedua oleh penyerang 20 tahun, Joe Hugill.Prosesnya tak kalah indah dengan diawali skill apik Maxi Oyedele melewati adangan dua pemain lawan di lini tengah.

Umpan terobosannya menjangkau Hugill, yang berlari kencang menyelinap di antara dua bek musuh.Dengan satu hantaman pakai kaki kanan, tembakannya di luar kotak penalti sukses menaklukkan kiper tanpa ampun.

Kemenangan ini menebus hasil buruk yang mereka dapatkan pada duel pembuka pramusim 2024-2025 ketika ditekuk Rosenborg 0-1.

Sumber:bolasport.com

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan